Presiden Persija Sampaikan Kabar Baik Terkait Transfer Pemain

By Alif Mardiansyah - Minggu, 3 April 2022 | 14:45 WIB
Presiden Persija, Mohamad Prapanca, sedang memberikan keterangan kepada awak media dalam jumpa pers pada 29 Desember 2021. (Foto Virtual) (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Namun apa daya, Macan Kemayoran gagal untuk meraih capaian tersebut.

Padahal beberapa pemain baru sudah sempat didatangkan Persija Jakarta pada putaran kedua Liga 1 2021 mulai dari Syahrian Abimanyu, Makan Konate, Ahmad Bustomi, Ikhwan Ciptady, Ichsan Kurniawan, Samuel Christianson, hingga Irfan Jauhari.

Akan tetapi, penambahan amunisi-amunisi itu tidak mampu mendongkrak posisi Persija Jakarta untuk mencapai targetnya pada tiga besar klasemen akhir Liga 1 2021.

Gagal mencapai tiga besar di klasemen akhir Liga 1 2021, Mohamad Prapanca selaku Presiden Persija Jakarta itu kecewa.

Baca Juga: Bos Persis Solo Kaesang Puji Keganasan Striker Persija Marko Simic

Tak hanya Prapanca, skuat Persija juga merasa patah hati.

"Liga 1 2021 telah berlalu. Seperti yang kita ketahui bersama, klub kebanggaan kami (Persija) hanya mampu berada di posisi kedelapan di akhir musim," tulis Mohamad Prapanca seperti dikutip oleh BolaSport.com dari situs resmi Persija Jakarta, 3 April 2022.

"Sebuah pencapaian yang tentu sangat mengecewakan kami semua. Kami sadar tidak seharusnya tim sebesar Persija ada di posisi itu," kata Prapanca.

Baca Juga: Begini Komentar Ronaldinho Pasca Diperkenalkan RANS Cilegon FC

Kurang bagus di Liga 1 2021, Persija Jakarta pun telah berencana menatap musim berikutnya dengan lebih serius.