Klasemen Piala AFF Futsal 2022 - Menang Telak, Timnas Indonesia Geser Malaysia

By Arif Setiawan - Minggu, 3 April 2022 | 18:00 WIB
Para pemain timnas futsal Indonesia jelang laga kontra Malaysia pada laga pertama fase penyisihan Piala AFF Futsal 2019 di Phu Tho Indoor Stadium, Ho Chi Minh City, Vietnam, 21 Oktober 2019. (FEDERASI FUTSAL INDONESIA)

BOLASPORT.COM - Kemenangan telak atas Brunei Darussalam membawa timnas Indonesia menempati peringkat ke-2 di klasemen Grup A Piala AFF Futsal 2022.

Timnas Indonesia memulai perjalananya di Piala AFF 2022 dengan meyakinkan.

Menghadapi Brunei Darussalam, timnas Indonesia menang dengan skor telak 12-0.

Duel tersebut terlaksana di Stadion Huamark Indoor, Bangkok, Thailand, pada Minggu (3/4/2022).

Hasil ini mengantarkan timnas Indonesia menghuni posisi kedua di klasemen Grup A Piala AFF Futsal 2022 yang sebelumnya ditempati Malaysia.

Baca Juga: Alasan RANS Cilegon FC Belum Tentukan Masa Depan Cristian Gonzales

Timnas Indonesia dan Malaysia sejatinya memiliki poin yang sama yakni tiga.

Namun unggul selisih gol membuat Evan Soumilena dkk menempati posisi lebih baik dari Malaysia.

Seperti yang diketahui, timnas Malaysia hanya meraih kemenangan 7-6 atas Kamboja pada pertandingan pertamanya.