Pulih dari Cedera, Ronaldo Siap Kawal Timnas U-19 Indonesia Hadapi Kimchoen FC

By Ibnu Shiddiq NF - Selasa, 5 April 2022 | 06:15 WIB
Pemain timnas U-19 Indonesia, Ronaldo Kwateh, sedang melakukan pemanasan dalam sesi latihannya di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 2 Maret 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Striker timnas U-19 Indonesia, Ronaldo Kwateh menegaskan kesiapannya menantang Kimchoen FC pada laga uji coba di Korea Selatan.

Timnas U-19 Indonesia terus digembleng dalam pemusatan latihan di Negeri Gingseng meksi cuaca masih dingin.

Setelah diliburkan sehari, Ronaldo Kwateh dkk kembali menggelar latihan di Lapangan Riverside Soccer Field, Daegu, Korea Selatan, Senin (4/4/2022).

Latihan dipimpin dan diawasi langsung oleh pelatih timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong.

Baca Juga: Bek Naturalisasi asal Nigeria Syukuri Pencapaian Persib di Liga 1 2021

Pada latihan kali ini, para pemain tetap semangat latihan meski sebagian besar sedang menjalankan ibadah puasa.

Skuad Garuda Nusantara masih berlatih mengenakan jaket seperti biasanya karena cuaca di Daegu bersuhu 18 derajat celcius.

Ronaldo Kwateh sendiri mengaku senang bisa bergabung lagi dengan rekan-rekan setimnya setelah menepi lima hari.

Pemain Madura United ini baru saja pulih dari cidera mata kaki dan siap membantu timnas U-19 mengalahkan Kimchoen FC, besok.