MotoGP Americas 2022 - Ducati Percaya Francesco Bagnaia Segera Akhiri Masa Paceklik

By Wahid Fahrur Annas - Jumat, 8 April 2022 | 19:00 WIB
Pembalap Ducati Lenovo Team, Francesco Bagnaia saat seri balapan ketiga MotoGP Argentina 2022. (TWITTER.COM/DUCATICORSE)

Sepertinya Bagnaia sudah mulai menemukan sentuhan pada Desmosedici versi terbaru miliknya itu.

Perasaan itu mungkin bisa dijadikan motivasi untuk Bagnaia menatap balapan di Circuit of The Americas pada hari Minggu nanti.

Setidaknya raihan podium pada GP Americas bisa menjadi suntikan percaya diri bagi Bagnaia untuk mengarungi musim MotoGP 2022.

Apalagi, Bagnaia juga memiliki kenangan yang cukup bagus saat balapan musim lalu di sirkuit yang sama, dia meraih podium ketiga.

Baca Juga: Jadwal MotoGP Americas 2022 – Raja Sirkuit Kembali, Akankah Lahir Pemenang Baru Lagi?

“Dia akan benar-benar dalam kondisi yang baik. Pecco telah menemukan kembali kepercayaan dirinya,” kata Tardozzi, dilansir dari Corse di Moto.

“Di atas motor, saya pikir dia akan memiliki balapan yang bagus dan kita akan melihat lagi pembalap di akhir musim,”

“Dan saya pikir dia akan segera memenangkan perlombaan,” ujar Tardozzi.

Davide Tardozzi sama sekali tak meragukan bahwa Bagnaia akan kembali ke perebutan gelar juara dunia.

Baca Juga: MotoGP Americas 2022 - Marc Marquez Alami Trauma Usai Kecelakaan di Indonesia