Hasil Korea Masters 2022 - 2 Kali Hampir Comeback, Adnan/Mychelle Disingkirkan Teman Greysia Polii

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Selasa, 12 April 2022 | 09:51 WIB
Aksi pasangan ganda campuran Indonesia, Adnan Maulana/Mychelle Chrystine Bandaso pada babak 16 besar Korea Open di Palma Stadium, Suncheon, Kamis (7/4/2022) (Dok. PP PBSI)

BOLASPORT.COM - Pasangan ganda campuran Indonesia, Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso, harus rela tersingkir pada babak pertama Korea Masters 2022.

Kekalahan diderita Adnan/Mychelle dari Shin Tae-yang/Chang Ye-na (Korea Selatan) pada pertandingan pertama dari turnamen BWF Super 300 ini.

Skor 19-21, 18-21 bagi keunggulan wakil tuan rumah menutup pertandingan yang digelar di Gwangju Yeonju Stadium, Gwangju, Korea Selatan (12/4/2022).

Adnan/Mychelle cukup direpotkan pada awal gim pertama.

Sebenarnya unggul duluan 4-2, Adnan/Mychelle malah tersusul sebelum lawan membalikkan kedudukan pada 4-5 hingga melebarkan selisih poin menjadi 4-9.

Shin/Chang memang bukan lawan sembarangan kendati menempati peringkat 410 dunia, jauh di atas Adnan/Mychelle di peringkat 28.

Chang merupakan pemain veteran di sektor ganda putri dan ganda campuran.

Pebulu tangkis yang dikenal karena persahatannya dengan andalan Indonesia di ganda putri, Greysia Polii, itu telah mengoleksi berbagai gelar sepanjang kariernya.

Chang mendapatkan 2 gelar BWF World Tour, 2 gelar Superseries, 9 gelar Grand Prix, serta medali perak dari Kejuaraan Asia 2014 dan Kejuaraan Dunia 2013.

Baca Juga: Gara-gara Pesan Ini, Persahabatan Greysia dan Ganda Putri Korea Terjalin