Liga Spanyol Tertinggal dari Liga Inggris, Wajar Aubameyang Gacor di Barcelona

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Rabu, 13 April 2022 | 06:00 WIB
Pierre -Emerick Aubameyang saat merayakan gol Barcelona ke gawang Bilbao di Camp Nou (27/2/2022). (PAU BARRENA/AFP)


BOLASPORT.COM - Legenda Arsenal, Paul Merson, menilai Pierre-Emerick Aubameyang yang tampil apik bersama Barcelona dikarenakan Liga Spanyol lebih tertinggal dari Liga Inggris.

Penilaian Paul Merson terhadap Pierre-Emerick Aubameyang mengacu pada performanya di Barcelona.

Seperti diketahui, Pierre-Emerick Aubameyang hijrah dari Arsenal pada musim dingin 2022.

Kepindahan Pierre-Emeric Aubameyang ke Barcelona terjadi setelah sang pemain terlibat friksi di Arsenal.

Aubameyang diketahui saat itu baru saja dihukum dengan pencopotan ban kapten akibat tindakan indisipliner.

Hubungannya dengan pelatih Mikel Arteta semakin memburuk sehingga membuatnya dilego ke Barcelona secara cuma-cuma.

Terkait performanya di Arsenal, Aubameyang memang tidak menunjukkan dirinya sebagai penyerang kelas satu di klub.

Baca Juga: Atletico Madrid Vs Man City - Diego Simeone Optimistis Menang Meski Taktiknya Dikritik

Pasalnya, sang pemain hanya sanggup melesakkan 4 gol dari 14 pertandingan di Liga Inggris 2021-2022.

Ditambah perangai buruknya di luar lapangan membuat Aubameyang menurun tajam penampilannya musim ini.

Hingga akhirnya penyerang asal Gabon tersebut dilepas oleh Arsenal ke Barcelona setelah kedua pihak sepakat untuk mengakhiri kerja sama yang sejatinya masih berjalan hingga Juni 2023.

JAVIER SORIANO / AFP
Pierre-Emerick Aubameyang mencetak gol pembuka bagi Barcelona dalam laga bertajuk el clasico melawan Real Madrid pada pekan ke-29 Liga Spanyol 2021-2022.

Aubameyang, yang menjadi pesakitan di Arsenal, justru tampil garang bersama El Barca di Liga Spanyol.

Baru bermain dalam 14 laga di lintas kompetisi, Aubameyang sudah menggelontorkan 10 gol bagi Barcelona.

Adapun delapan gol berhasil disarangkan Aubameyang ke gawang lawan dalam sembilan penampilannya di Liga Spanyol.

Hal ini tentu saja membuat para pendukung dan pakar terbelah soal keputusan The Gunners yang melepas Aubameyang.

Baca Juga: Hasil Liga Champions - Bayern Terjungkal di Kandang, Villarreal Lolos ke Semifinal Berkat Gol Pemain Pengganti

Pada awalnya, Arsenal dapat menjalani musim yang apik pasca-ditinggal eks kapten mereka.

Itu terwujud dalam lima kemenangan dari enam pertandingan perdananya setelah kepergian Aubameyang.

Namun, kekalahan beruntun dari Crystal Palace dan Brighton & Hove Albion membuat nama Aubameyang kembali dikaitkan.

Kegagalan Arsenal untuk mendatangkan pengganti Aubameyang telah membuat klub kekurangan pilihan di lini depan.

Alexandre Lacazette dan Eddie Nketiah menjadi satu-satunya striker yang diakui dalam skuad, tak sebanding kualitasnya dengan mantan bomber Borussia Dortmund.

Saat ini, Arsenal berada di urutan kelima di liga, tiga poin di belakang rival sekota mereka, Tottenham Hostpur dengan satu pertandingan tersisa.

Banyak pihak mengatakan bahwa jika klub gagal lolos ke Liga Champions lagi, keputusan Arteta untuk menyingkirkan Aubameyang akan terbukti menentukan.

Baca Juga: 3 Suksesor Chiellini di Juventus, Ada Nama Bek Chelsea dan Bidikan Utama Inter Milan

Namun, hal itu dibantah oleh Paul Merson selaku legenda Arsenal.

Merson justru membela keputusan dari Arteta yang membuang Aubameyang.

Merson percaya bahwa Arteta membuat keputusan yang tepat dalam menjual Aubameyang pada Januari lalu.

Pria asal Inggris tersebut meyakini pula keganasan Aubameyang bersama Barcelona saat ini karena Liga Spanyol kualitasnya tertinggal dari Liga Inggris.

TWITTER.COM/ARNTHEGRNDS
Mikel Arteta dan Pierre-Emerick Aubameyang terlibat friksi di Arsenal.

Oleh karena itu, menurutnya Aubameyang yang terbuang jadi tampak tajam di lini depan.

"Kami semua menjadi pintar setelah kepergian Aubameyang, jadi sama sekali tidak ada gunanya melihat ke belakang," kata Merson, dikutip BolaSport.com dari Sky Sport.

"Liga Spanyol bukanlah liga yang hebat. Sepak bola adalah permainan terbuka dan mengalir bebas di Spanyol dan dia adalah pengaruh buruk saat itu di Arsenal."

Baca Juga: Mason Mount Ancam Real Madrid, Paruh Pertama Jadi Milik Chelsea

"Arteta harus membuat keputusan dimana jika dia menahan Aubameyang dan dia memiliki dampak negatif pada pemain lain, tidak ada yang menyebutkan apakah Aubameyang masih harus ada di sana tiga atau empat minggu lalu."

"Tiba-tiba, kami mendengar bahwa Aubameyang seharusnya tidak dijual."

"Anda harus melihat masa depan klub dan para pemain muda."

"Mereka semua menghormati Aubameyang dan dia adalah pengaruh buruk pada saat itu."

"Manajer telah membuat keputusan yang tepat," tutur Merson mengakhiri.