Cerita Chimaev Ingin Hajar McGregor Gegara Hina Nurmagomedov

By Fauzi Handoko Arif - Rabu, 13 April 2022 | 13:24 WIB
Khamzat Chimaev (kanan) mendaratkan pukulannya ke arah Gilbert Burns (kiri) pada pertandingan kelas welter di UFC 273 yang digelar di VyStar Veterans Memorial Arena, Florida, Amerika Serikat, 9 April 2022. (JAMES GILBERT/GETTY IMAGES VIA AFP)

BOLASPORT.COM - Khamzat Chimaev pernah berencana menghajar Conor McGregor di Republik Irlandia. Namun, rencana petarung berjuluk Borz itu gagal.

Khamzat Chimaev menjadi salah satu prospek terpanas pada UFC.

Sebagai salah satu calon bintang masa depan tentunya Khamzat Chimaev tak lepas dari berbagai sorotan.

Salah satunya adalah relasi petarung kelahiran Chechnya, Rusia, itu dengan McGregor.

Chimaev berkata bahwa keinginan menjadi petarung MMA muncul setelah melihat kemenangan McGregor atas Jose Aldo untuk gelar juara kelas bulu UFC pada 2015.

Conor McGregor saat itu berhasil menghentikan rekor tak terkalahkan selama 10 tahun milik Aldo melalui kemenangan KO kilat.

Sayangnya kekaguman Chimaev berubah ketika sosok berjuluk The Notorious itu mengeluarkan kalimat kontroversial kepada Khabib Nurmagomedov.

Laga Nurmagomedov vs McGregor pada UFC 229, Oktober 2018, memanas karena perseteruan kedua petarung yang memasuki ranah pribadi.

McGregor dianggap kelewatan dalam trash talk-nya gegara menyinggung keyakinan, kampung halaman, hingga keluarga Nurmagomedov.

Baca Juga: Update Peringkat UFC - Chimaev Tembus 3 Besar, Adesanya Digeser Volkanovksi