Hadapi Laga Keras Lawan Atletico Madrid, Pep Guardiola Puji Mentalitas Pemain Man City

By Khasan Rochmad - Kamis, 14 April 2022 | 19:45 WIB
Kiper Atletico Madrid, Jan Oblak, meninju bola dalam duel perebutan dengan pemain Manchester City dalam duel Liga Champions di Wanda Metropolitano, Madrid (13/4/2022). (PIERRE-PHILIPPE MARCOU/AFP)

BOLASPORT.COM – Pep Guardiola memuji ketenangan dan kekuatan mentalitas anak-anak asuhnya setelah Manchester City lolos ke semifinal Liga Champions 2021-2022.

Kelolosan Manchester City ke semifinal Liga Champions 2021-2022 tidak terlepas dari buah kerja keras para pemainnya.

Pelatih Man City, Pep Guardiola, memberikan kredit khusus kepada anak-anak asuhnya yang berhasil menyingkirkan Atletico Madrid kendati harus bermain keras selama dua leg.

Kepastian lolos Man City didapat setelah bermain tanpa gol dengan Atletico Madrid pada laga leg kedua perempat final Liga Champions yang bergulir di Stadion Wanda Metroplitano, Rabu (13/4/2022) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB.

Manchester City unggul agregat 1-0 berkat kemenangan yang diraih pada leg pertama ketika bermain di Etihad Stadium.

Namun, keberhasilan tersebut harus dibayar mahal oleh Man City karena harus kehilangan pemain andalannya.

Baca Juga: Thiago Alcantara, Sang Penyeimbang Lini Tengah Liverpool

Kevin De Bruyne dan Kyle Walker menjadi korban kerasnya laga usai menderita cedera dan digantikan saat babak kedua.

Kendati begitu, Guardiola tetap memuji mentalitas dan kerja keras yang dimiliki oleh para pemain Man City.