Hasil Liga Europa - Barcelona Hancur di Rumah Sendiri, Frankfurt Bikin Camp Nou Menangis dalam 111 Menit

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Jumat, 15 April 2022 | 04:03 WIB
Reaksi gelandang Barcelona, Pedri, saat pemain Eintracht Frankfurt merayakan gol dalam duel Liga Europa di Camp Nou, Barcelona (14/4/2022). (JOSE JORDAN/AFP)

Namun, Aubameyang yang tinggal melakukan tap in di depan gawang Frankfurt gagal mencetak gol karena bola hanya mengenai lututnya.

Delapan menit berselang, Barcelona kembali mengancam gawang Frankfurt dan lagi-lagi melalui Aubameyang.

Akan tetapi, peluang dari Aubameyang itu mampu digagalkan dengan baik oleh Kevin Trapp.

Usai melakukan serangan, gawang Barcelona gantian terancam pada menit ke-58 lewat counter attack yang dilancarkan oleh Frankfurt.

Jesper Lindstroem yang berhadapan satu lawan satu dengan Ter Stegen gagal mencetak gol karena bola tendangan kaki kanannya dari dalam kotak penalti mampu ditepis oleh kiper asal Jerman itu.

Meski terus menekan di babak kedua, Barcelona justru kembali kebobolan pada menit ke-67 lewat gol Filip Kostic.

Memanfaat miskoordinasi dari lini belakang Blaugrana, Kostic mampu mengonversi umpan dari Daichi Kamada menjadi gol.

Baca Juga: Sindir Real Madrid, Xavi: Jika Barcelona Menang tapi Main Jelek, Kami Tidak Senang

Tendangan kaki kirinya dari dalam kotak penalti mampu memperdaya Ter Stegen dan membuat Frankfurt unggul 3-0 atas Barcelona.

Usai mencetak gol ketiga, Frankfurt justru jadi lebih sering menyerang lini belakang Barcelona.