Bukan Tugas Manchester United Hancurkan Mimpi Quadruple Liverpool

By Lariza Oky Adisty - Selasa, 19 April 2022 | 06:30 WIB
Harry Maguire saat beraksi dalam partai Liga Champions antara Manchester United vs Atletico Madrid di Old Trafford (16/3/2022). (PAUL ELLIS/AFP)

“Musim ini memang berat untuk Man United. Tampil bagus di Anfield akan jadi hadiah untuk para suporter,” ucap kapten Setan Merah itu. 

Liverpool saat ini memang masih berlomba dengan Manchester City untuk finis di posisi terdepan di Liga Inggris musim 2021-2022. 

The Reds berada pada posisi kedua klasemen sementara dengan 73 angka, hanya tertinggal satu poin dari juara bertahan Liga Inggris di puncak klasemen. 

Manchester United bisa mengganggu ambisi Liverpool tersebut jika bisa menang atas skuad Juergen Klopp pada Rabu dini hari nanti. 

TWITTER.COM/OPTAJOE
Ibrahima Konate merayakan gol untuk Liverpool ke gawang Benfica dalam partai Liga Champions di Anfield (13/4/2022).

Jelang laga di Anfield, Harry Maguire juga belum lupa dengan kekalahan 0-5 timnya dari Liverpool di Old Trafford pada 24 Oktober 2021. 

Harry Maguire lagi-lagi mengatakan tanpa kekalahan telak itu, timnya sudah punya ambisi untuk bisa membungkam Liverpool di Anfield. 

“Kekalahan di Old Trafford adalah titik terendah Man United musim ini, begitu juga untuk karier saya dan para pemain lain.” 

Baca Juga: Luis Diaz Langsung Nyetel di Liverpool, Kompatriot Cristiano Ronaldo Bilang Wajar

“Namun, menurut saya Man United tidak butuh motivasi ekstra untuk pertandingan semacam ini.”