Hasil dan Klasemen Liga Spanyol - Barcelona Mengejar, Real Madrid Tetap Menjauh

By Lariza Oky Adisty - Jumat, 22 April 2022 | 05:45 WIB
Para pemain Barcelona merayakan gol yang dicetak Pierre-Emerick Aubameyang dalam laga Liga Spanyol melawan Real Sociedad di Stadion Anoeta, Kamis (21/4/2022). (ANDER GILLENEA/AFP)

Tiga poin dari Stadion Reale Arena membawa Barcelona tetap menghuni peringkat kedua klasemen Liga Spanyol 2021-2022. 

Aubameyang dkk mengoleksi 63 poin dengan masih memiliki satu laga yang belum dimainkan. 

Di sisi lain, kemenangan itu belum cukup membawa Barcelona mendekati rival mereka, Real Madrid.

Dikutip BolaSport.com dari situs resmi LaLiga, Real Madrid masih awet menguasai tabel klasemen dengan 78 poin. 

Langgengnya posisi El Real tidak lepas dari kemenangan yang mereka raih atas Osasuna dalam pertandingan LaLiga, Rabu (20/4/2022) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB. 

Skuad asuhan Carlo Ancelotti menang berkat gol-gol David Alaba (12’), Marco Asensio (45’), dan Lucas Vazquez pada injury time babak kedua. 

Baca Juga: Hasil Liga Spanyol - Cuma Lepas Satu Shot on Target, Barcelona Kunci Tiga Poin

Osasuna hanya bisa membalas via gol Ante Budimir (13’) dalam pertandingan di Stadion El Sadar tersebut. 

Berikut hasil lengkap Liga Spanyol hingga Jumat (22/4/2022) dini hari WIB: 

Mallorca 2-1 Deportivo Alaves (Abdon Prats 11', Vedat Muriqi 45+3'; Antonio Raillo 73'-bd)