Beragam Sambutan dari Pemain Man United Terkait Penunjukkan Ten Hag

By Ivan Rahardianto - Jumat, 22 April 2022 | 20:30 WIB
Penunjukan Erik ten Hag sebagai pelatih Manchester United dilaporkan mendapat sambutan yang beragam dari skuad. (TWITTER.COM/THEFIELD_IN)

BOLASPORT.COM - Penunjukan Erik ten Hag sebagai pelatih Manchester United dilaporkan mendapat sambutan yang beragam dari para pemain Setan Merah.

Erik ten Hag ditunjuk sebagai pelatih permanen Manchester United pada hari Kamis (21/4/2022) sore WIB.

Pelatih berusia 52 tahun itu akan meninggalkan posisinya sebagai pelatih Ajax pada akhir musim 2021-2022.

Erik ten Hag telah menandatangani kontrak hingga 2025 dan akan membawa Mitchell van der Gaag menjadi asistennya di Manchester United.

Namun, seperti dilansir BolaSport.com dari The Guardian, penunjukan Ten Hag mendapat sambutan yang beragam dari skuad Manchester United.

Beberapa pemain Manchester United dikatakan ambivalen dan yang lainnya meremehkan Ten Hag.

Baca Juga: Mantan Kiper Manchester United: Mustahil Menahan Kepergian Erik ten Hag

 

Adapun yang menyambut positif kedatangan pelatih berusia 52 tahun itu adalah Fred dan Donny van de Beek.

Selain itu, Ten Hag akan menghadapi tugas yang sulit saat ia memulai kehidupan baru di Man United.