3 Babak Krusial Kejuaraan Asia 2022 Tayang di TVRI, Ini Jadwalnya

By Agung Kurniawan - Selasa, 26 April 2022 | 17:30 WIB
Ilustrasi berita bulu tangkis. (ANDREAS JOEVI/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - TVRI dipastikan tidak akan melewatkan kemeriahan Kejuaraan Asia 2022 dengan akan menayangkan ajang itu mulai babak perempat final.

Pada pekan ini tepatnya 26 April hingga 1 Mei, para penggemar bulu tangkis tanah air dimanjakan dengan hadirnya ajang Kejuaraan Asia 2022.

Para pebulu tangkis terbaik Asia termasuk para wakil Indonesia berlaga memperebutkan satu juara di Muntinlupa Sports Complex, Manila, Filipina.

Meski demikian, aksi para wakil Merah Putih baru bisa disaksikan melalui siaran langsung di TVRI saat Kejuaraan Asia 2022 mencapai babak perempat final.

Dalam Kejuaraan Asia 2022 ini, TVRI akan menyiarkan tiga babak penting mulai perempat final, semifinal, dan final.

Kabar ini dikonfirmasi dari cuitan mantan pemain dan komentator bulu tangkis yakni Yuni Kartika.

Melalui cuitannya, TVRI menyiarkan babak perempat final Kejuaraan Asia 2022 pada Jumat (29/4/2022) mulai pukul 15.00 WIB hingga 21.00 WIB.

Adapun untuk fase empat besar, siaran langsung akan dimulai pada Sabtu (30/4/2022) pukul 12.oo WIB sampai 17.00 WIB.

Baca Juga: Link Live Streaming Kejuaraan Asia 2022 - Sedang Berlangsung, 5 Wakil Indonesia Tampil