Termasuk Bagas Kaffa dan Irfan Jaya, Daftar 12 Pemain yang Dicoret Shin Tae-yong untuk SEA Games 2021

By Ibnu Shiddiq NF - Sabtu, 30 April 2022 | 17:30 WIB
Irfan Jaya saat berusaha mengamankan bola dari lawan dalam laga uji coba timnas U-23 Indonesia vs Pohang Steelers, di Stadion Steel Yard, Pohan, Korea Selatan, Sabtu (23/4/2022).

Mereka diantaranya Asnawi Mangkualam, Alfeandra Dewangga, Egy Maulana, Elkan Baggot, Witan Sulaeman, Rachmat Irianto hingga Ricky Kambuaya.

Sayangnya, Shin Tae-yong tidak bisa mendapatkan tenaga Pratama Arhan karena tidak diizinkan Tokyo Verdy gabung timnas.

Meski begitu, terdapat wajah-wajah baru seperti Ronaldo Kwateh, Marselino Ferdinan, Marck Klok, Muhammad Adi Satryo, dan Muhamad Ridwan.

Di sisi lain, Shin Tae-yong juga terpaksa mencoret beberapa pemain dan tidak dibawa menuju SEA Games 2021.

Mereka yang tercoret seperti Bagas Kaffa, Muhamad Riyandi hingga Irfan Jaya.

Baca Juga: Daftar Resmi 20 Pemain Timnas U-23 Indonesia untuk SEA Games 2021, Irfan Jaya Tercoret, 5 Pemain Luar Negeri Masuk

Sementara itu, timnas U-23 Indonesia ditargetkan untuk mengakhiri puasa medali emas di SEA Games 2021 yang digelar di Vietnam.

"PSSI berharap tim U-23 Indonesia dapat meraih juara SEA Games 2021. Dengan materi ini serta selalu bekerja keras, disiplin dan fokus, PSSI yakin hal tersebut akan tercapai," kata Ketum PSSI, Mochamad Iriawan.

"Kami terus mendukung program pelatih pelatih Shin Tae-yong demi raihan prestasi timnas Indonesia. Setelah menjalani pemusatan latihan di Korea Selatan selama dua pekan, mereka semakin solid, kompak dan kuat," tambahnya.


Daftar pemain yang dicoret dari timnas U-23 Indonesia:

  1. Amiruddin Bagas Kaffa
  2. Muhammad Riyandi
  3. Andhika Ramadhani
  4. Koko Ari
  5. Braif Fatari
  6. Ramai Rumakiek
  7. Hanis Saghara
  8. Pratama Arhan
  9. Irfan Jaya
  10. Kakang Rudianto
  11. Cahya Supriadi
  12. Muhammad Ferarri
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by PSSI (@pssi)