Susunan Pemain Real Madrid Vs Espanyol - Di Laga Penentuan Juara, Los Blancos Parkir Benzema

By Rebiyyah Salasah - Sabtu, 30 April 2022 | 20:28 WIB
Karim Benzema merayakan gol Real Madrid ke gawang Sevilla dalam duel Liga Spanyol di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan, Minggu (17/4/2022). (CRISTINA QUICLER/AFP)

"Skuad dalam kondisi kesehatan yang baik, tetapi jika seseorang perlu istirahat, saya akan memberi mereka itu."

"Bukan karena ini pertandingan yang mudah, tetapi karena jika seorang pemain belum pulih 100 persen, maka kemungkinan cederanya lebih besar," ujarnya lagi. 

CRISTINA QUICLER
Aksi penyerang Real Madrid, Vinicius Junior, dalam laga pekan ke-32 Liga Spanyol 2021-2022 melawan Sevilla di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan, Minggu (17/4/2022).

Baca Juga: Real Madrid, Barcelona, dan Juventus Bisa Absen di Liga Champions 2023-2024

Real Madrid hanya membutuhkan minimal hasil imbang melawan Espanyol untuk bisa meraih trofi ke-35 mereka di Liga Spanyol

Saat ini Los Blancos berada di puncak klasemen sementara dengan raihan 78 poin dari 33 pertandingan.

Pasukan Carlo Ancelotti memiliki keunggulan 14 poin dari rival terdekat, Sevilla, yang telah memainkan 34 laga. 

Sementara Barcelona berada di peringkat ketiga dengan koleksi 63 poin dari 33 pertandingan.

Baca Juga: Sebelum Balas Dendam ke Man City, Real Madrid sudah Bisa Juara Liga Spanyol Sabtu Besok

Jika Real Madrid meraih hasil seri atau menang, perolehan poinnya tak akan bisa dikejar Sevilla dan Barcelona.