Uber Cup 2022 - Greysia Polii Gabung Latihan, Nita: Membantu Semangat Kami

By Muhamad Husein - Jumat, 6 Mei 2022 | 07:45 WIB
Greysia Polii (kiri) menemani tim Indonesia yang dipimpin oleh Nita Violina Marwah saat latihan teknik perdana jelang Uber Cup 2022 di di arena bulutangkis, lantai 4 Gedung Serbaguna Kantor Sekretaris Tetap Departemen Pertahanan Sri Saman, Bangkok, Kamis (5/5). (HUMAS PP PBSI)

BOLASPORT.COM - Peraih medali emas Olimpiade Tokyo, Greysia Polii, membuat kejutan dengan hadir pada sesi latihan teknik perdana tim putri jelang Uber Cup 2022.

Greysia Polii menjadi sosok teladan karena membantu tim Uber Indonesia latihan  di arena bulu tangkis, Lantai 4 Gedung Serbaguna Kantor Sekretaris Tetap Departemen Pertahanan Sri Saman, Bangkok, Thailand, Kamis (5/5/2022).

Sejatinya Gresyia Polii memiliki agenda untuk menghadiri Sidang Federasi Bulu Tangkis Dunia sebagai Ketua Komisi Atlet BWF di Thailand.

Namun, saat sedang memiliki waktu luang, Greysia Polii langsung menunju lokasi tim Indonesia berlatih daripada berdiam diri di kamar. 

Dia awalnya menghampiri satu per satu para pemain putri dan memberikan motivasi dari pinggir lapangan.

Baca Juga: Kilas Balik Thomas Cup - 'Kami Yakin Juara Setelah Lawan Denmark'

Tak lama kemudian, pemain ganda putri ini langsung berganti pakaian dan meminjam raket pemain untuk bergabung ke lapangan.

Dari situ, Greysia kemudian langsung beraksi di lapangan. Raketnya berkali-kali memukul shuttlecock.

Dia bahkan sempat berpasangan dengan Melani Mamahit untuk berlatih tanding melawan Nita Violina Marwah dan Tryola Nadia.