Usai Dibekuk Vietnam, Timnas U-23 Indonesia Dapat Dukungan Luis Milla

By Ibnu Shiddiq NF - Minggu, 8 Mei 2022 | 14:45 WIB
Mantan Pelatih timnas U-23, Luis Milla mengobrol santai dengan asistennya Bima Sakti. (japrit)

BOLASPORT.COM - Mantan pelatih timnas Indonesia, Luis Milla, ternyata masih aktif memantau perkembangan Skuad Garuda.

Terkini, dia mengetahui timnas U-23 Indonesia baru saja menelan pil pahit di laga perdana SEA Games 2021.

Timnas U-23 Indonesia mengawali perjuangan mereka di SEA Games 2021 dengan hasil yang mengecewakan.

Baca Juga: SEA Games 2021 - Kemenangan Telak Vietnam atas Timnas U-23 Indonesia Buat Pelatih Timor Leste Gelisah

Shin Tae-yong dan anak asuhnya dipaksa menyerah dari tuan rumah Vietnam dengan skor 0-3 di Stadion Viet Tri, Phu Tho, Jumat (6/5/2022).

Ketiga gol Vietnam masing-masing dicetak oleh Nguyen Tien Linh pada menit ke-54, Do Hung Dung (74'), dan Le Van Do (84').

Kekalahan tersebut turut mengundang simpati dari berbagai pihak, salah satunya Luis Milla.

Melalui Instagram story-nya, Luis Milla memberikan dukungan kepada para pemain timnas U-23 Indonesia.

Luis Milla berharap para pemain timnas U-23 Indonesia tidak patah semangat mengingat perjalanan di SEA Games 2021 masih panjang.

Baca Juga: SEA Games 2021 - Kata Pelatih Timnas U-23 Malaysia usai Tumbangkan Thailand