Hasil dan Klasemen Liga Spanyol - Barcelona Nyaman di Posisi Dua, Real Betis Jaga Asa Tampil di Eropa

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Rabu, 11 Mei 2022 | 05:50 WIB
Selebrasi Memphis Depay usai mencetak gol pembuka bagi Barcelona pada laga melawan Celta Vigo dalam jornada ke-36 Liga Spanyol 2021-2022. (TWITTER.COM/FUTBOLGOAL)

Dalam tempo empat menit di menit-menit akhir pertandingan, Betis berhasil mencetak dua gol tambahan masing-masing melalui Sergio Canales (87') dan Borja Iglesias (90').

LLUIS GENE/AFP
Memphis Depay dan Pierre-Emerick Aubameyang masing-masing mencetak satu gol dengan membawa keunggulan 2-0 Barcelona atas Celta Vigo pada pekan ke-36 Liga Spanyol 2021-2022, Selasa (10/5/2022) atau Rabu dini hari WIB.

Tambahan tiga angka dari Valencia membawa anak asuh Manuel Pellegrini tetap berada di posisi kelima dengan koleksi 61 poin dari 36 pertandingan.

Betis masih berada di zona terakhir tim yang bermain di Liga Europa.

Kans untuk tampil di Liga Europa musim depan begitu besar bagi Betis asalkan dalam dua laga terakhirnya mereka tidak kalah oleh Granada dan Real Madrid lantaran posisinya bisa diambil alih oleh Real Sociedad jika menyapu bersih laga tersisa.

Satu poin sudah mampu menggaransi mereka melangkah ke kompetisi kasta kedua Benua Biru mengingat poin maksimal dari Real Sociedad adalah 62 jika menang dua laga terakhir.

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Inggris - Menang Tipis, Liverpool Jaga Persaingan dengan Manchester City

Tidak hanya itu, Betis juga masih bisa tampil di Liga Champions menilik dari tiga hasil terakhir Atletico Madrid.

Posisi empat besar juga ditentukan oleh hasil dari Atletico dengan mereka juga harus berhadapan melawan Sevilla pada jornada ke-37, Minggu (15/5/2022) pukul 23.30 di Estadio Wanda Metropolitano.

Adapun beberapa jam setelah duel antara Valencia dan Betis, Barcelona tampil menghadapi Celta Vigo.