Hasil Uber Cup 2022 - Bilqis Terkena Comeback, Indonesia Tersisih

By Fauzi Handoko Arif - Kamis, 12 Mei 2022 | 11:59 WIB
Tunggal putri Indonesia, Bilqis Prasista, saat menghadapi Akane Yamaguchi (Jepang) pada partai pertama babak penyisihan Grup A Uber Cup 2022 di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Rabu (11/5/2022). (HUMAS PP PBSI)

 

BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis tunggal putri, Bilqis, gagal memperoleh kemenangan usai terkena comeback He Bing Jiao pada perempat final antara Indonesia vs China Uber Cup 2022.

Duel Bilqis Prasista vs He Bing Jiao terjadi pada pertandingan ketiga yang berlangsung di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Kamis (12/5/2022).

Bilqis yang sempat memenangkan gim kesatu, tidak mampu menyelesaikan pertandingan dengan hasil positif.

Putri pasangan legenda bulu tangkis Indonesia Joko Suprianto dan Zelin Resiana itu takluk dari He Bing Jiao 21-18, 18-21, 7-21.

Situasi ini membuat Indonesia resmi tersisih dari Uber Cup 2022 setelah kalah 0-3 dari China.

Melalui kedudukan tersebut, China otomatis melaju ke semifinal Uber Cup 2022.

Jalannya pertandingan

Duel Bilqis Prasista dan He Bing Jiao pada gim kesatu berlangsung dengan tempo yang cepat dan ketat.

Bilqis selalu memetik poin terlebih dahulu, tetapi kemudian He selalu berhasil menyamakan.

Baca Juga: Hasil Uber Cup 2022 - Lucky Ball Sang Juara Dunia Bikin Febriana/Amalia Merana

Dari 3-3 lalu menuju 6-6. Setelah itu, Bilqis berhasil menjaga keunggulan kendati He juga turut memberi perlawanan.

Pengembalian Bilqis sering membuat kesulitan bagi He untuk mengantisipasi variasi serangan pemain Indonesia itu.

Interval gim kesatu kemudian dipegang oleh Bilqis yang unggul 11-8 atas pemain China itu.

Selepas jeda, Bilqis kembali bermain dengan rapi dan disiplin dalam melakukan variasi pukulan untuk menyulitkan He.

Pemain kelahiran Magelang, Jawa Tengah itu berhasil menjauh dari He dengan jarak lima poin pada 15-10.

Bilqis membuat kesalahan sendiri dan membuat He mendapat keuntungan untuk memangkas jarak mereka menjadi 17-15.

Pertahanan Bilqis tampak rapuh dan He lalu menyamakan kedudukan menjadi 19-19. Setelah kedudukan imbang tersebut, giliran He melakukan unforce error beruntun.

Situasi ini membuat Bilqis memenangkan gim kesatu dengan kedudukan 21-19.

Memasuki gim kedua, Bilqis mencuri poin terlebih dahulu tetapi kemudian kecolongan poin beruntun sampai lima poin pada 1-5.

Baca Juga: Uber Cup 2022 - Line-up Indonesia Vs China, Bilqis Prasista Kembali Diturunkan

He bermain lebih baik. Sejumlah pukulan variasinya turut membuat Bilqis kesulitan.

Pemain Indonesia itu tertinggal 2-8. Tetapi berhasil memangkas jarak sebelum interval gim kedua dengan 6-11.

Selepas istirahat sejenak, Bilqis turut memberi perlawanan dan membuat He mengalami kesulitan.

Ini membuat Bilqis mendekati He dengan kedudukan 13-15 alias selisih dua poin.

Laga kemudian semakin ketat. Bilqis membuntuti dengan memanfaatkan kelengahan He dalam mengantisipasi serangan balik.

Bilqis mendekat 17-18. Sayangnya, dia tidak berhasil menyamakan kedudukan dan justru kalah pada gim kedua 18-21.

Pada gim ketiga, Bilqis semula bisa memberi perlawanan kepada He. Namun, kemudian tak mampu berbuat banyak lagi ketika 3-6.

Bilqis kecolongan poin beruntun sampai interval gim ketiga 3-11.

Tertinggal terlalu jauh, Bilqis tampak terjebak ke dalam tekanan. Dia kesulitan mengeluarkan kemampuan terbaik.

Bilqis tertinggal 7-17. Mengetahui unggul jauh, He memberikan diri untuk tampil menyerang.

Bilqis tak mampu membuat perlawanan lagi. Dia kalah pada gim ketiga 7-21.

Baca Juga: Hasil Uber Cup 2022 - Juara Olimpiade Chen Terlalu Tangguh untuk Komang, Indonesia Tertinggal