SEA Games 2021 - Indonesia Waspadai Thailand pada Nomor Beregu

By Fauzi Handoko Arif - Minggu, 15 Mei 2022 | 15:30 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, sedang melakukan latihan perdana jelang SEA Games 2021 di Bac Giang Gymnasium, Vietnam, Sabtu (14/5/2022). (PBSI)

"Ini artinya beregu putri Indonesia juga sudah memastikan mendapat medali walau belum tahu warnanya, semoga bisa kami maksimalkan menjadi emas," sambungnya.

Thailand membawa pemain andalan untuk menjaga dominasi mereka pada nomor beregu putri SEA Games 2021.

Eddy berharap tim Indonesia mampu memberikan yang terbaik dan tampil tanpa beban.

"Kami berharap tim ini bisa tampil maksimal dan tanpa beban. Kami mohon doa dan dukungan semua masyarakat Indonesia," harap Eddy.

Hasil Undian Turnamen Bulu Tangkis Beregu SEA Games 2021

Beregu Putra

Perempat Final

QF1: Indonesia (1) vs Kamboja
QF2: Thailand vs Filipina
QF3: Laos vs Singapura
QF4: Vietnam vs Malaysia (2)

Semifinal

SF1: Pemenang QF1 vs Pemenang QF2
SF2: Pemenang QF3 vs Pemenang QF4