SEA Games 2021 - Kata Shin Tae-yong usai Bawa Timnas U-23 Indonesia ke Semifinal

By Arif Setiawan - Minggu, 15 Mei 2022 | 19:45 WIB
Selebrasi pemain timnas U-23 Indonesia usai membobol gawang timnas U-23 Myanmar di laga SEA Games 2021, Minggu (15/5/2022). (PSSI)

Pasalnya skuad Garuda Muda memiliki selisih gol lebih baik ketimbang Myanmar.

Namun hal tersebut tak membuat Shin Tae-yong mengincar hasil imbang.

Baca Juga: Kalah Lagi di Final, Juergen Klopp Rasakan Kepiluan Chelsea

Seusai pertandingan melawan Myanmar, Shin Tae-yong menjelaskan bahwa dirinya telah menginstruksikan kepada anak asuhnya untuk memenangkan pertandingan.

"Memang hari ini kami boleh seri juga melawan Myanmar jadi bisa lolos dengan peringkat kedua di fase grup," kata Shin Tae-yong.

"Tetapi saya tegaskan ke pemain pertandingan seperti ini malah akan sulit bagi kami."

"Jadi saya tegaskan agar para pemain lebih bekerja keras dari pertandingan lain," ujarnya.

Instruksi dari Shin Tae-yong pun berhasil dijalankan dengan baik oleh pemain timnas U-23 Indonesia.

Oleh sebab itu, pelatih asal Korea Selatan tersebut memberikan apresiasi kepada para pemainnya.

Baca Juga: Susunan Pemain West Ham United Vs Manchester City - Butuh Kemenangan Krusial, Kevin de Bruyne Tetap Jadi Tumpuan