Hasil Bulu Tangkis SEA Games 2021 - Cedera di Tengah Laga, Gregoria Tetap Sukses Bungkam Tuan Rumah

By Wahid Fahrur Annas - Kamis, 19 Mei 2022 | 12:18 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, pada SEA Games 2021 di Bac Giang Gymnasium, Hanoi, Vietnam. (DOK. PP PBSI)

Gregoria sempat melakukan protes kepada umpire tetapi tidak digubris.

Insiden tersebut tampaknya mengganggu konsentrasi Gregoria. Vu hampir menyamakan angka saat kedudukan 11-12.

Beruntung, Gregoria berhasil bangkit dan menambah tiga angka beruntun untuk kembali menjauh. Skor berubah menjadi 15-11.

Laga sempat dihentikan sementara setelah Gregoria mengalami masalah pada kakinya dan mendapat perawatan.

Gregoria dapat melanjutkan pertandingan walaupun dengan kaki kanan yang sedikit pincang.

Tampil tenang Gregoria memastikan kemenangan. Poin kemenangan didapat setelah pukulan memanjang Vu terlalu melebar.

Hasil ini membuat amunisi Indonesia masih lengkap pada nomor tunggal putri.

Sebelumnya Putri Kusuma Wardani juga mengalahkan pemain andalan Vietnam, Nguyen Thuy Linh, untuk lolos ke perempat final.

Baca Juga: Bulu Tangkis SEA Games 2021 - Belum Sumbang Emas, Rionny Nasihati Skuad Indonesia