Rekap Bulu Tangkis SEA Games 2021 – Satu Emas Aman, Apriyani/Fadia Jadi Harapan Kedua

By Wahid Fahrur Annas - Sabtu, 21 Mei 2022 | 17:44 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan, pada SEA Games 2021. (PP PBSI)

BOLASPORT.COM - Indonesia berpeluang mendapatkan dua medali emas pada SEA Games 2021 dengan satu medali emas sudah dikunci dari ganda putra.

Dua pasangan ganda putra Indonesia memenuhi eksepktasi setelah melangkahkan kaki ke final bulu tangkis perorangan SEA Games 2021.

Sekadar informasi, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan dan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, merupakan dua unggulan teratas.

Kemenangan pada babak semifinal di Bac Giang Gymnasium, Vietnam, Sabtu (21/5/2022), membuat keduanya menciptakan final ideal sekaligus final sesama wakil Indonesia.

Sayangnya, kesuksesan Pram/Yere dan Leo/Daniel tidak diikuti rekan-rekan senegara.

Hanya pasangan ganda putri, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti, yang menjaga peluang meraih prestasi tertinggi pada SEA Games 2021.

Dua pemain tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung dan Putri Kusuma Wardani, sama-sama dikalahkan wakil Thailand.

Putri tak berdaya di hadapan unggulan pertama, Pornpawee Chochuwong. Adapun Gregoria dihentikan Phittayaporn Chaiwan.

Hasil serupa dialami wakil tanah air pada sektor ganda campuran.

Baca Juga: Senang Bisa Kalahkan Timnas U-23 Indonesia, Pelatih Thailand Sebut Lawan Vietnam Akan Lebih Sulit

Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari harus puas kembali mendapat medali perunggu pada penampilan kedua mereka di SEA Games 2021.

Salah satu wakil Indonesia dengan status unggulan pertama itu disingkirkan Chen Tan Jieng/Peck Yen Wei dari Malaysia.

Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso yang tampil paling belakangan juga tidak dapat menjaga asa medali emas ketiga Indonesia.

Adnan/Mychelle juga dihentikan pasangan Negeri Jiran, Hoo Pang Ron/Cheah Yee See, walau sempat menang pada gim pertama.

Kekalahan Adnan/Mychelle, dan wakil Indonesia lain di tunggal putra, tunggal putri, dan ganda campuran, membuat target tiga medali emas tidak tercapai.

Final bulu tangkis perorangan SEA Games 2021 akan berlangsung pada Minggu (22/5/2022) mulai pukul 12.00 WIB.

Baca Juga: Hasil Bulu Tangkis SEA Games 2021 - Pramudya/Yeremia Akan Jumpai Leo/Daniel untuk Rebut Emas

Hasil SEA Games 2021

Semi Final, Sabtu (21/5/2022)

Tunggal Putra

- Loh Kean Yew (1/Singapura) vs Nguyen Tien Minh (Vietnam)
- Kunlavut Vitidsarn (2/Thailand) vs Jason Teh Jia Heng (Singapura) 21-11, 21-12

Tunggal Putri

- Phittayaporn Chaiwan (Thailand) vs Gregoria Mariska Tunjung (Indonesia) 21-18, 21-15
- Pornpawee Chochuwong (1/Thailand) vs Putri Kusuma Wardani (Indonesia) 21-16, 21-9

Ganda Putra

- Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan (1/Indonesia) vs Hee Yong Kai Terry/Loh Kean Hean (4/Singapura) 15-21, 21-17, 21-19
- Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (2/Indonesia) vs Tuan Duc Do/Hong Nam Phan (Vietnam) 22-20, 21-16

Ganda Putri

- Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (Indonesia) vs Insyirah Khan/Bernice Lim Zhi Rui (Singapura) 21-10, 21-7
- Benyapa Aimsaard/Nuntakarn Aimsaard (2/Thailand) vs Cheah Yee See/Cheng Su Hui (Malaysia) 21-16, 21-6

Ganda Campuran

- Chen Tan Jieng/Peck Yen Wei (4/Malaysia) vs Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari (1/Indonesia) 20-22, 21-13, 21-18
- Hoo Pang Ron/Cheah Yee See (2/Malaysia) vs Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso (3/Indonesia) 18-21, 21-16, 21-17

Baca Juga: Hasil Bulu Tangkis SEA Games 2021 - Lewat Duel Sengit, Leo/Daniel Bikin Tuan Rumah Meringis