6 Sosok Penting di Balik Kesuksesan Gelar Scudetto ke-19 AC Milan

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Senin, 23 Mei 2022 | 16:00 WIB
Para pemain AC Milan, Alessandro Florenzi, Sandro Tonali, dan Davide Calabria, berada di frame terdepan dalam penganugrahan gelar scudetto 2021-2022. (TWITTER.COM/ACMILAN)

Berikut enam sosok penting di balik kesuksesan scudetto ke-19 AC Milan seperti dikutip BolaSport.com dari Football Italia.

1. Mike Maignan

TWITTER @ACMILAN
Aksi kiper Mike Maignan dalam laga AC Milan melawan Sampdoria pada pekan pertama Liga Italia, Senin (23/8/2021) di Luigi Ferraris.

Mike Maignan terbukti menjadi salah satu pembelian cerdas dari manajemen AC Milan pada musim panas 2021.

Kepergian Gianluigi Donnarumma ke Paris Saint-Germain dengan status bebas transfer sempat dikhawatirkan oleh para tifosi AC Milan.

Baca Juga: Juergen Klopp: Menjadi Runner-Up Sudah Jadi Kisah Hidup Saya

Namun, dengan ditebus senilai 14 juta euro dari Lille, Mike Maignan langsung menjadi penjaga gawang inti dan merebut hati para pendukung setia I Rossoneri.

Musim ini adalah debut bagi Maignan di bawah mistar gawang dengan mencatatkan 17 cleansheet dan hanya kebobolan 21 gol dari 32 laga di Liga Italia.

Kiper asal Prancis itu tampaknya siap untuk apa pun dan telah menumbuhkan kepercayaan diri di antara pertahanan muda AC Milan.

2. Fikayo Tomori