Hasil Drawing Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 - Timnas Indonesia Bertemu Malaysia, Thailand dan Vietnam Satu Grup

By Lukman Adhi Kurniawan - Selasa, 24 Mei 2022 | 14:39 WIB
Sejumlah pemain timnas U-16 Indonesia sedang melakukan pemanasan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 19 April 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Hasil drawing Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 mempertemukan timnas Indonesia dengan Malaysia.

Drawing Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 sudah selesai digelar pada Selasa, 24 Mei 2022.

Pada turnamen ini ada 10 tim yang bertugas menjadi tuan rumah.

Mereka adalah Yordania, Indonesia, Oman, Arab Saudi, Bangladesh, Vietnam, Australia, Tajikistan, Kyrgystan, dan Uzbekistan.

Tim yang berstatus tuan rumah kemudian dibagi menjadi 10 grup.

Baca Juga: Timnas U-23 Indonesia Rebut Medali Perunggu di SEA Games 2021, Sandy Walsh Kirim Masukan

Baca Juga: Ten Hag Tak Punya Jawaban soal Peluang Man United Menangi Liga Inggris

Hasilnya, timnas Indonesia yang bertugas sebagai tuan rumah masuk dalam Grup B.

Skuad Garuda Muda akan bersaing dengan timnas Malaysia, Palestina, Guam, dan Uni Emirat Arab.

Baca Juga: Marc Klok Akui Disiplin Tinggi Shin Tae-yong Sangat Bermanfaat untuk Timnas Indonesia

Dua tim dari Asia Tenggara lain juga akan bertemu dalam satu grup.

Timnas Vietnam yang menjadi tuan rumah masuk dalam Grup F bersama Thailand.

Dua tim lain dari ini adalah timnas China Taipei dan Nepal.

Baca Juga: Jadwal MotoGP Italia 2022 - Siapa Penerus Raja Mugello Setelah Rossi Pensiun?

Sebanyak 44 tim akan bersaing dalam babak penyisihan grup yang akan dimulai pada 1-9 Oktober 2022.

Selanjutnya 15 tim yang merupakan juara grup dan peringkat kedua akan bersaing di babak final.

Total ada 15 tim ditambah Bahrain sebagai tuan rumah akan bersaing pada 3-20 Mei 2023.

Baca Juga: Jawaban Singkat, Padat, dan Jelas dari Erik ten Hag tentang Cristiano Ronaldo

Berikut hasil drawing Kualifikasi Piala Asia U-17 2022:

Grup A

  1. Jepang
  2. Yordania (tuan rumah)
  3. Suriah
  4. Turkmenistan

Grup B

  1. Indonesia (tuan rumah)
  2. Malaysia
  3. Palestina
  4. Guam
  5. Uni Emirat Arab

Grup C

  1. Oman (tuan rumah)
  2. Irak
  3. Qatar
  4. Lebanon
  5. Bahrain

Grup D

  1. India
  2. Arab Saudi (tuan rumah)
  3. Myanmar
  4. Maldives
  5. Kuwait

Grup E

  1. Yaman
  2. Bangladesh (tuan rumah)
  3. Singapura
  4. Bhutan

Grup F

  1. Thailand
  2. Vietnam (tuan rumah)
  3. China Taipei
  4. Nepal

Grup G

  1. Australia (tuan rumah)
  2. China
  3. Kamboja
  4. Kepulauan Mariana Utara

Grup H

  1. Tajikistan (tuan rumah)
  2. Afganistan
  3. Timor Leste
  4. Mongolia

Grup I

  1. Iran
  2. Hongkong
  3. Kyrgyztan (tuan rumah)
  4. Laos

Grup J

  1. Korea Selatan
  2. Brunei Darussalam
  3. Uzbekistan (tuan rumah)
  4. Sri Lanka
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by #AsianCup2023 (@afcasiancup)