Barcelona Kena Sindir, Utang Rp20 Triliun Kok Mau Beli Lewandowski

By Sri Mulyati - Selasa, 24 Mei 2022 | 20:30 WIB
Striker Bayern Muenchen, Robert Lewandowski, merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Villarreal dalam laga leg kedua perempat final Liga Champions, Selasa (12/4/2022) di Stadion Allianz Arena. (CHRISTOF STACHE/AFP)

Menurut Hoeness, Barcelona sebaiknya mencari jalan keluar untuk mengatasi keuangan mereka yang masih kacau.

Setelah itu, mereka baru bisa memikirkan rencana lanjutan untuk mendatangkan pemain baru.

Kontrak Lewandowski bersama Bayern Muenchen sendiri masih tersisa hingga 30 Juni 2023.

Artinya, Barcelona masih harus merogoh kocek untuk mendapatkannya di bursa transfer Juni mendatang.

Keuangan Barcelona juga harus seimbang agar bisa mendaftarkan Lewandowski sebagai pemain baru.

Ada banyak proses yang harus dilalui jika Barcelona memang serius mengejar Lewandowski.

Baca Juga: Final Liga Champions Pertemukan Liverpool dan Real Madrid, Xabi Alonso: Nikmati Saja!

Bayern Muenchen sendiri sudah menegaskan keengganan mereka untuk melepas sang striker.

Hoeness pun mengamini hal tersebut, mengingat mantan klubnya akan kesulitan mencari pengganti.