Pelecut untuk PSSI, Arema FC Bersiap Bangun Training Center

By Abdul Rohman - Sabtu, 28 Mei 2022 | 09:30 WIB
Presiden Arema FC, Gilang Widya Pramana, dan manajer klub, Ali Rifki (INSTAGRAM/@AREMAFCOFFICIAL)

BOLASPORT.COM - Keseriusan manajemen Arema FC untuk membangun klub profesional dan modern semakin matang.

Terbaru, Arema FC bersiap membangun salah satu infrastruktur, yakni training center.

Presiden Arema FC, Gilang Widya Pramana, menggelar sayembara untuk desain training center yang akan dibangun ini.

Baca Juga: MotoGP Italia 2022 - RC213V Belum Sempurna, Marc Marquez Pasrah Jika Harus Start dari Belakang

Uang tunai dengan nominal 100 juta rupiah disiapkan bagi sang pemenang.

"Manajemen Arema FC menyiapkan training ground berstandar FIFA di Malang yang sudah begitu dinantikan oleh masyarakat dan Aremania," ucap Gilang Widya Pramana.

"Sekarang kami sudah bergerak dengan memulai lewat sayembara desain training center," sambung Gilang Widya Pramana, Jumat (27/5/2022).

Baca Juga: Secara Taktik, Paulo Dybala Tak akan Cocok Bermain di AS Roma

Langkah Arema FC yang membangun training center tentu juga diharapkan menjadi pelecut bagi PSSI.