Gelandang Asing Bali United Sudah Gatal Main di Piala AFC 2022

By Ibnu Shiddiq NF - Sabtu, 28 Mei 2022 | 14:30 WIB
Gelandang Bali United, Brwa Nouri, sedang menguasai bola dalam laga pekan keempat Liga 1 2021 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 24 September 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Brwa Nouri sendiri mengaku sedikit buta mengenai kekuatan tiga rivalnya di Grup B.

Meski begitu, dia menegaskan siap tampil maksimal membantu Bali United lolos dari fase grup.

"Saya belum mengetahui peta kekuatan tiga lawan kami. Yang pasti mereka adalah tim terbaik dari masing-masing negara dan memiliki kualitas untuk bisa lolos menuju kompetisi ini."

"Kami harus kerja keras di latihan dan fokus memainkan sepak bola terbaik kami jika ingin lolos dari babak penyisihan grup kali ini," ujar Nouri.

Baca Juga: Borneo FC Gelar TC di Yogyakarta Tanpa Stefano Lilipaly dan Terens Puhiri

Terkait persiapan terjun di Piala AFC, tim asuhan Stefano Cugurra ini sudah menggelar latihan dalam tiga pekan terakhir.

Brwa Nouri dan kawan-kawan kembali berlatih di Lapangan Tri Sakti, Legian, Jumat (27/5/2022) setelah diliburkan dua hari.

Saat ini, seluruh pemain dalam kondisi fisik yang semakin membaik jelang tampil di Piala AFC 2022.

"Bagus, setiap hari semakin baik dan lebih baik. Selepas jeda kompetisi, pastinya sangat sulit untuk kembali prima, tetapi pelan-pelan, tahap demi tahap berusaha mengembalikan kondisi fisik agar siap untuk menyambut kompetisi," kata Nouri.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)