Liverpool Gagal Raih Trofi Liga Champions, Alexander-Arnold bak Pisau Bermata Dua

By Arizal Muhammad Valevi - Minggu, 29 Mei 2022 | 08:00 WIB
Trent Alexander-Arnold berhadapan dengan dua pemain Real Madrid di laga final Liga Champions Sabtu (28/5/2022) waktu setempat atau Minggu dini hari WIB. (twitter / @LFC)

BOLASPORT.COM - Liverpool takluk dari Real Madrid di final Liga Champions 2021-2022, Trent Alexander-Arnold jadi biang keladi?

Laga final Liga Champions 2021-2022 antara Liverpool menghadapi Real Madrid berlangsung di Stade de France pada Sabtu (28/5/2022) waktu setempat atau Minggu dini hari WIB.

Pertandingan itu berakhir dengan skor 1-0 untuk kemenangan Real Madrid di mana satu-satunya gol diciptakan oleh Vinicius Junior pada menit ke-59.

Gol itu tercipta berawal dari umpan silang Federico Valverde.

Vinicius yang tak terjaga di sisi kanan pertahanan Liverpool berhasil melakukan tap in dengan kaki kanannya dari dalam kotak penalti dan gol pun tercipta.

Baca Juga: Hasil Final Liga Champions - Real Madrid Juara, Raih Gelar Ke-14 Usai Kalahkan Liverpool

Menurut data statistik UEFA yang dikutip BolaSport.com, kedua tim bermain sama kuat dengan penguasaan bola sama-sama mencapai 50 persen.

Namun, Liverpool menciptakan lebih banyak peluang dengan melepaskan 23 tembakan dengan 9 di antaranya mengarah tepat ke gawang Real Madrid.

Adapun Real Madrid hanya mampu meluncurkan 3 tembakan dan hanya satu yang mengarah tepat ke gawang Liverpool.