Florentino Perez: Hari Ini Adalah Hari di Mana Mbappe Dilupakan

By Arizal Muhammad Valevi - Minggu, 29 Mei 2022 | 10:15 WIB
Florentino Perez rayakan juara bersama Real Madrid pada Sabtu (28/5/2022) waktu setempat atau Minggu dini hari WIB. (twitter / @realmadrid)

BOLASPORT.COM - Florentino Perez, presiden Real Madrid, mengomentari kemenangan El Real di Liga Champions 2021-2022, serta meyakinkan penggemar bahwa Kylian Mbappe kini dilupakan.

Real madrid berhasil merengkuh trofi Liga Champions 2021-2022 setelah berhasil mengalahkan Liverpool dengan skor 1-0.

Dalam laga yang berlangsung pada Sabtu (28/5/2022) waktu setempat atau Minggu dini hari WIB, gol semata wayang diciptakan oleh Vinicius Junior di menit ke-59.

Florentino Perez turut berkomentar terkait berhasilnya Los Blancos menjadi raja Eropa dengan sedikit menyinggung kylian Mbappe.

 Baca Juga: Juara Liga Champions, Gelar Ballon d'Or Hampir Pasti Milik Benzema

"Saya tenang dan bahagia, kami semua telah bekerja keras sepanjang musim untuk bisa mencapai situasi seperti saat ini," kata Perez dilansir BolaSport.com dari Marca.

"Real Madrid akan selalu terus bekerja untuk memiliki pemain terbaik. Hari ini menjadi hari di mana Mbappe sudah dilupakan."

"Tidak ada yang terjadi, Real Madrid memiliki musim yang sempurna dan itu adalah masalah yang terlupakan, hanya ada pesta Real Madrid," ucap presiden Los Blancos itu.

Perez juga menanggapi perihal banyaknya orang di luar sana yang tidak ingin Real madrid kembali berkuasa di Liga Champions musim ini.