Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dua Pemain Persija yang Gabung Timnas Indonesia Sudah Kantongi Restu Thomas Doll

By Arif Setiawan - Minggu, 29 Mei 2022 | 20:15 WIB
Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll (kiri) serta asistennya bernama Pasquale Rocco (kanan) sedang berbincang saat memantau para pemainnya di Lapangan Nirwana Park, Sawangan, Jawa Barat, 25 Mei 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Namun meski begitu baik Syahrian Abimanyu dan Rio Fahmi rupanya telah bertemu langsung dengan pelatih anyar Persija Jakarta, Thomas Doll.

Baca Juga: Formula 1 GP Monaco 2022 – Charles Leclerc Pole Position, Max Verstappen Berharap Ada Kekacauan

Sang pelatih pun kemudian memberikan restunya untuk Syahrian Abimanyu dan Rio Fahmi bergabung dengan timnas Indonesia.

Hal ini diungkapkan langsung oleh Syahrian Abimanyu.

"Pelatih sudah sangat memahami alasan kami," kata Syahrian Abimanyu, dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub.

"Dia pun memberikan dukungan kepada kami agar bisa fokus dan berkomitmen untuk berjuang bersama timnas," ujarnya.

Baca Juga: Hasil Moto2 Italia 2022 - Pedro Acosta Menang dan Ukir Sejarah

Syahrian Abimanyu mengabarkan akan kembali ke Persija Jakarta apabila tugasnya bersama timnas Indonesia sudah selesai.

PERSIJA
Syahrian Abimanyu pada pertandingan Arema FC vs Persija

Di sisi lain pemain berusia 23 tahun itu berharap semua persiapan yang dijalani Persija Jakarta bisa berjalan lancar.

"Setelah menyelesaikan tugas di timnas kami akan kembali bersama Persija dan tentunya akan berjuang bersama-sama dalam latihan," ucap Syahrian Abimanyu.

"Saya berharap persiapan Persija musim ini semakin baik lagi," tuturnya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P