Honda Patenkan Pengganti Marc Marquez Selama Absen di MotoGP

By Wawan Saputra - Selasa, 31 Mei 2022 | 11:45 WIB
Pembalap penguji Honda, Stefan Bradl. (MOTOGP.COM)

Dengan turunnya Bradl di sisa balapan sampai Marc Marquez kembali, maka Honda masih berpeluang untuk mendapatkan poin tambahan di klasemen konstruktor.

Baca Juga: Tanpa Operasi, Marc Marquez Akui Tak Akan Pernah Bisa Kompetitif

Kepastian ditunjuknya Bradl untuk kembali menggantikan rider Spanyol itu disampaikan langsung oleh Puig.

"Ini adalah situasi yang kami jalani saat ini dan kami harus terus berjalan, kami perlu memahami, selama periode ini tanpa Marc, bagaimana kami dapat terus meningkatkan RC213V," ucap Puig dikutip Bolasport.com dari Crash.net

"Kami akan menggantinya dengan pembalap penguji kami Stefan Bradl karena ini adalah satu-satunya kemungkinan yang kami miliki."

"Motor MotoGP adalah mesin yang rumit, dan Anda tidak dapat menempatkan pembalap di sini, Anda membutuhkan seseorang dengan pengalaman."

Bradl sendiri tidak akan dibebani target yang berat seperti Marquez atau Espargaro karena posisinya hanya sebagai pembalap pengganti.

Kemungkinan Honda akan fokus untuk mendapatkan data terkait pengembangan motor RC213V.

Karena dengan memiliki dua banyak pembalap di lintasan data yang diberikan juga akan lebih beragam dan memudahkan tim untuk menentukan pengembangan yang tepat sebelum Marquez kembali ke lintasan balap.

"Tentu saja, perkembangan dan evolusi motor baru kami dapat terpengaruh oleh hal ini," ucap Puig.