MotoGP Catalunya 2022 - Francesco Bagnaia: Aprilia Akan Sulit Dikalahkan

By Wawan Saputra - Sabtu, 4 Juni 2022 | 14:46 WIB
Persiapan pembalap Ducati, Francesco Bagnaia menjelang sesi balapan MotoGP Prancis 2022, Minggu (15/5/2022) (MOTOGP.COM)

Bagnaia menilai kecepatan Aprilia disebabkan keunggulan motor mereka dalam traksi.

"Yang pasti Aprilia sangat kompetitif dalam situasi grip yang rendah," kata Bagnaia lagi.

"Aprilia memiliki traksi yang sangat bagus. Saya sudah melihatnya sepanjang tahun ini."

"Akan tetapi di sirkuit ini mereka bisa membuat lebih banyak perbedaan karena bagi tim lainnya, gripnya lebih rendah."

"Saya benar-benar tidak tahu karena saya tidak mencoba motornya. Pastinya itu adalah ciri khas dari motor mereka."

Berkaca dari kemenangan Espargaro pada MotoGP Argentina, Bagnaia menyebut sang rival dan Aprilia akan sulit untuk dikalahkan.

"Di Argentina, daya cengkeram ban juga rendah dan mereka cepat," kata Bagnaia.

"Tentu saja Aleix mengendarai Aprilia dengan luar biasa dan Maverick hampir mengendarainya dengan cara yang sama seperti Aleix."

"Jadi, mungkin sulit untuk mengalahkan mereka di sirkuit ini."

Baca Juga: Moto3 Catalunya 2022 - Kecepatan Mario Aji Tak Seburuk Posisinya pada Akhir Sesi FP2