Rins dan Bagnaia Lega Nakagami Baik-baik Saja, tapi Hukum Harus Ditegakkan

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Minggu, 5 Juni 2022 | 22:48 WIB
Pembalap LCR Honda, Takaaki Nakagami (tengah), terjatuh dari motornya dan menyebabkan kecelakaan besar yang juga melibatkan Francesco Bagnaia (Ducati/kiri)dan Alex Rins (Suzuki Ecstar/kanan) di tikungan pertama pada balapan MotoGP Catalunya di Sirkuit Catalunya, Spanyol, 5 Juni 2022. (LLUIS GENE/AFP)

BOLASPORT.COM - Alex Rins dan Francesco Bagnaia sependapat bahwa Takaaki Nakagami harus dihukum karena kecelakaan yang disebabkannya pada MotoGP Catalunya.

Takaaki Nakagami, Francesco Bagnaia, dan Alex Rins harus tersungkur di tikungan pertama pada balapan MotoGP Catalunya yang digelar di Sirkuit Catalunya, Spanyol, Minggu (5/6/2022).

Insiden bermula ketika Nakagami mengalami selip pada ban depan ketika berusaha menghentikan motornya.

Pembalap LCR Honda itu tidak terjatuh sendirian, kepalanya menghantam ban belakang Bagnaia sementara motornya menubruk Rins.

Kesehatan Nakagami sempat menjadi perhatian karena benturan pada kepalanya. Helm Nakagami penuh lecet dengan kaca helm terlepas dari cangkang.

Untungnya, Nakagami tidak mengalami cedera serius pada kepalanya setelah menjalani pemeriksaan di Rumah Sakit Umum Catalunya di Barcelona, Spanyol.

"Dia merasakan nyeri pada bahu kanannya. Tulang selangkanya terlihat baik-baik saja," bunyi pernyataan resmi tim LCR Honda.

Bagnaia dan Rins ikut merasa lega setelah mengetahui sang rival tidak mengalami masalah serius.

Namun, kelegaan itu tidak menutup kekesalan karena balapan mereka berakhir prematur gegara ulah Nakagami.

Baca Juga: MotoGP Catalunya 2022 - Crash di Tikungan 1, Kepala Nakagami Hantam Ban Bagnaia