Pelatih Bali United Sambut Baik Kembalinya Gunawan Dwi Cahyo

By Arif Setiawan - Senin, 6 Juni 2022 | 18:15 WIB
Bali United vs Madura United - Aksi pemain Bali United, (dari kiri ke kanan) Paulo Sergio, Melvin Platje dan Gunawan Dwi Cahyo, saat merayakan gol Bali United ke gawang Madura United dalam laga pekan ketiga Shopee Liga 1 2020 di Stadion Kapten I Wayan Dipta pada Minggu (15/3/2020). (TRIBUN BALI/RIZAL FANANY)

Gunawan pun mengaku bersyukur bahwa dirinya bisa kembali bermain.

Baca Juga: Raih 3 Medali Emas, Tim Putri Arung Jeram Dinobatkan Jadi Juara Dunia

"Alhamdulillah, hasil tes bersama fisioterapi dinyatakan sudah aman untuk pegang bola kembali di lapangan," kata Gunawan, dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub.

"Targetnya pasti ingin kembali ke penampilan terbaik ketika diberikan kesempatan oleh pelatih seperti saat ini," ujarnya.

Sementara itu, sambutan positif juga diberikan pelatih Bali United, Stefano Cugurra atas kembalinya Gunawan.

Pelatih yang sering disapa Teco ini menilai Gunawan sudah menunjukkan perkembangan yang baik terkait kondisi fisiknya.

Baca Juga: Kata Atta Halilintar Usai Berhasil Gaet Ricardinho ke Pendekar United

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Bali United, Stefano Cugurra alias Teco, sedang mengamati para pemainnya dalam laga pekan ketiga Liga 1 2021 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, 18 September 2021.

Hanya saja Teco berharap agar Gunawan dapat menghilangkan traumanya.

"Ini tentu menjadi kesempatan kesempatan bagus buat Gunawan yang memiliki perkembangan bagus pasca absen pemulihan dari operasi cedera," ucap Teco.

"Dia (Gunawan) perkembangannya sudah baik dan tidak ada masalah untuk bisa kembali ke lapangan."

"Hanya saja dia masih butuh waktu untuk hilangkan trauma benturan atau tabrakan di lapangan."

"Saya pikir momen latih tanding ini menjadi kesempatan buat Gunawan juga untuk pelan-pelan semakin siap dalam menjalani pertandingan di lapangan," tuturnya.