Alasan PSSI Tunjuk 4 Venue sebagai Tuan Rumah Piala Presiden 2022, Solo Dipilih karena Kediaman Jokowi

By Bagas Reza Murti - Senin, 6 Juni 2022 | 16:55 WIB
Piala Presiden 2022 (Mochamad Harry Prasetya/BolaSport)

"Dan terakhir Samarinda yaitu kita mendukung pembangunan ibu kota negara yang akan berpindah ke Kalimantan Timur," tambahnya.

Untuk itu, 4 venue akan jadi tuan rumah masing-masing grup.

Keempat klub dari kota tersebut juga ditunjuk sebagai penyelengara yakni Persis Solo, Arema FC, Persib Bandung dan Borneo FC Samarinda.

Dalam jumpa pers, hadir pula perwakilan dari keempat tim tersebut yang masing-masing menyatakan kesiapannya menggelar Piala Presiden 2022.

Baca Juga: Di Piala Presiden 2022, Persib Bandung akan Pakai Stadion GBLA

BAGAS REZA MURTI/BOLASPORT.COM
Kaesang Pangarep saat menggendong trofi Liga 2 2021 dalam acara perayaan juara Persis Solo di Stadion Sriwedari, Surakarta, Minggu (9/1/2022).

Kaesang Pangarep sebagai perwakilan Persis Solo mengaku timnya yang mempersiapkan gelaran Piala Presiden 2022.

"Sangat siap, jadi di antara ketiga tim, Kanjuruhan ini memang stadion yang tergolong agak lama, tapi kita siap menyambut Piala Presiden, kami siap melakukan renovasi, perbaikan, pengecatan," kata Gilang Widya Pramana, Presiden Arema FC.

"Bandung rencananya bakal menggunakan Bandung Lautan Api, saat ini perijinannya sedang diurus oleh kita," lanjut Teddy Tjahjono, Direktur Persib Bandung.

Sementara Nabil Husein selaku Presiden Borneo FC Samarinda berjanji akan jadi tuan rumah yang baik.