Hasil Kualifikasi Piala Asia 2023 - Dua Blunder Warnai Comeback Dramatis Bahrain Atas Malaysia

By Sasongko Dwi Saputro - Sabtu, 11 Juni 2022 | 22:27 WIB
Duel antara Junior Eldstal (Malaysia) melawan bek Bahrain pada laga kedua Kualifikasi Piala Asia 2023 di Stadion Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Sabtu (11/6/2022). (FAM Malaysia TWITTER)

BOLASPORT.COM - Timnas Malaysia harus menelan kekalahan atas Bahrain di kandang sendiri pada laga kedua Kualifikasi Piala Asia 2023.

Malaysia harus kalah 1-2 atas Bahrain pada laga kedua Kualifikasi Piala Asia 2023 di Stadion Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Sabtu (11/6/2022).

Kekalahan tersebut terhitung menyesakkan bagi Malaysia.

Pasalnya Timnas Malaysia mendapatkan sejumlah peluang matang pada pertandingan tersebut.

Namun, Bahrain hanya butuh dua peluang matang untuk mengamankan kemenangan tersebut.

Dalam laga tersebut, kedua tim bermain disiplin di babak pertama.

Malaysia sudah mendapatkan peluang mencetak gol lewat sepakan Junior Eldstal memanfaatkan umpan jauh Corbin-Ong dari sisi kiri di menit ke-30.

Pada akhir babak pertama, Khuzaimi Piee hampir mencetak gol memanfaatkan umpan silang akurat dari sisi kanan.

Sayang kedua peluang tersebut tidak berhasil jadi gol.