#STYStay Menggema, Publik Inginkan Shin Tae-yong Tetap Pimpin Timnas Indonesia di Piala Asia 2023

By Bagas Reza Murti - Rabu, 15 Juni 2022 | 05:42 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sedang memantau para pemainnya di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, 27 Januari 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Warganet twitter menggemakan #STYStay usai timnas Indonesia dipastikan lolos ke Piala Asia 2023.

Timnas Indonesia menang 7-0 atas Nepal di laga terakhir penyisihan Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023 di Stadion Internasional Jaber Al-Ahmed, Kuwait City, Rabu dini hari WIB (15/6/2022).

Gol-gol kemenangan Garuda diciptakan oleh Dimas Drajad (6'), Witan Sulaeman (43', 81'), Fachrudin Aryanto (54'), Saddil Ramdani (55'), Elkan Baggott (80') dan Marselino Ferdinan (90').

Dengan hasil ini, Indonesia menempati peringkat kedua dalam klasemen akhir grup A Kualifikasi Piala Asia 2023 dengan 6 poin.

Mereka juga berhasil jadi salah satu dari 5 runner-up terbaik yang lolos ke putaran final Piala Asia 2023.

Baca Juga: Timnas Indonesia Lolos ke Piala Asia Pertama Kalinya dalam 15 Tahun, Siapa Tokoh Utama di Baliknya? Jawabannya Jelas

Ini adalah kelolosan timnas Indonesia ke putaran final Piala Asia 2023 untuk pertama kalinya sejak 15 tahun lalu.

Terakhir kali Indonesia timnas Indonesia tampil di Piala Asia adalah 15 tahun lalu saat berstatus tuan rumah bersama Vietnam, Malaysia, dan Thailand.

Keberhasilan pasukan Shin Tae-yong menggenggam tiket Piala Asia 2023 disambut sukacita fans sepak bola nasional.