Indonesia Open 2022 - Raih Titel di Istora, Zheng/Huang Mengaku Semakin Padu

By Wila Wildayanti - Minggu, 19 Juni 2022 | 15:46 WIB
Pasangan China Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong berhasil meraih gelar juara ganda campuran Indonesia Open 2022 seusai mengalahkan Yuta Watanabe/Arisa Higashino 21-14, 21-16, di Istora Senayan, Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (19/6/2022). (WILA WILDAYANTI/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM -  Pasangan ganda campuran China, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong, mengaku semakin padu atau kompak sehingga berhasil menjuarai Indonesia Open 2022.

Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong sukses meraih gelar juara seusai menaklukan Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang), 21-14, 21-16 di Istora Senayan, Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (19/6/2022).

Kemenangan ini membuat Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong kembali memperpanjang rekor atas pertemuannya dengan pasangan Yuta/Arisa.

Kemenangan ini menjadikan pasangan China tersebut unggul menjadi 9-2.

Baca Juga: Indonesia Open 2022 - Lee Zii Jia Heran Semua Pemain Susah Kalahkan Viktor Axelsen

Gelar ini juga menjadikan Zheng/Huang mengulangi kemenangan pada Indonesia Open 2019 lalu.

Pasangan asal China ini bahkan menjadikan Indonesia Open 2022 sebagai gelar keduanya di Istora pada tahun ini sebab sebelumnya Zheng/Huang juga mengamankan gelar juara Indonesia Masters 2022.

Zheng mengaku bahwa gelar juara ini sukses didapatkan karena ia semakin kompak.

"Gelar juara ini membuktikan bahwa kami semakin padu, ini juga sebagai pengakuan satu sama lain bahwa kami pasangan yang bagus," ujar Zheng kepada awak media termasuk BolaSport.com, di Istora Senayan, Minggu (19/6/2022).

Sukses mendapatkan dua gelar di Indonesia bukan perkara mudah menurut Zheng/Huang.

Mereka mengakui bahwa tenaganya cukup terkuras dan merasa lelah.

Baca Juga: Daftar Turnamen BWF World Tour 2023-2026 Dirilis, Event Bertambah, Atlet Top Makin Jarang Pulang

Namun, mereka tetap bersemangat dan setelah pertandingan ini Zheng/Huang akan langsung melakukan pemulihan.

"Pertandingan dua pekan ini sangat melelahkan. Semoga kami bisa memulihkan diri lebih cepat untuk pertandingan pekan depan (di Malaysia)," ucapnya.

Sementara itu, pasangan Yuta/Arisa mengaku bahwa sebenarnya mereka sangat kewalasan dengan permainan cepat yang ditunjukkan oleh Zheng/Huang.

WILA WILDAYANTI/BOLASPORT.COM
Pasangan China Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (baju merah kanan) keluar sebagai juara ganda campuran berfoto bersama Yuta Watanabe/Arisa Higashino (kiri) runner-up Indonesia Open 2022, di Istora Senayan, Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (19/6/2022).

Mereka tak bisa mengimbangi kecepatan pasangan asal China tersebut sehingga Yuta/Arisa kalah langsung dalam dua gim.

"Tidak, kekalahan ini bukan karena kami kelelahan. Hanya saja lawan memang hari ini bermain cepat sekali dan powernya juga kuat," tutur Yuta.

Kekalahan ini pun membuat Yuta/Arisa semakin memperpanjang puasa gelar di Istora Senayan.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)