Fabio Cannavaro Sarankan Paulo Dybala ke Napoli ketimbang ke Inter Milan

By Lariza Oky Adisty - Jumat, 24 Juni 2022 | 20:45 WIB
Penyerang Juventus, Paulo Dybala dikabarkan segera merapat ke Inter Milan pada bursa transfer musim panas 2022. (TWITTER.COM/FOOTBALL_TALK)

Saran Fabio Cannavaro terasa masuk akal jika melihat situasi Napoli saat ini. 

Suporter klub berjulukan I Partenopei tersebut mulai gelisah dengan kebijakan Di Laurentiis untuk menurunkan gaji pemain. 

Hal itu berarti Napoli terancam ditinggal pemain elite yang tidak setuju dengan kebijakan itu. 

Dua di antaranya adalah Dries Mertens dan Kalidou Koulibaly 

Paulo Dybala bukan satu-satunya pemain yang menarik perhatian Fabio Cannavaro pada bursa transfer musim panas 2021-2022. 

Pemain lain yang juga membuat Cannavaro angkat bicara adalah Romelu Lukaku yang kembali ke Inter Milan setelah semusim di Chelsea. 

Baca Juga: Paulo Dybala Punya Riwayat Cedera, Inter Milan Siapkan Rumusan Ampuh soal Gaji

“Betul, Romelu Lukaku akan kembali dengan status pinjaman. Hanya, keputusan Romelu Lukaku tetap harus dipuji,” ujar Cannavaro. 

“Kembali ke klub lama terkadang adalah keputusan yang tepat, tetapi ada kalanya tidak.”

“Seorang pemain yang kembali ke klub lamanya akan menghadapi risiko dan perbandingan. Saya pernah merasakannya,” tutur dia lagi.