Dari Marc Marquez Hingga RC213V, Repsol Honda Telah Remuk pada MotoGP 2022

By Agung Kurniawan - Sabtu, 25 Juni 2022 | 20:50 WIB
Aksi pembalap Repsol Honda, Marc Marquez pada hari kedua MotoGP Spanyol 2022 di Sirkuit Jerez, Sabtu (30/4/2022) (HONDA RACING CORPORATION)

BOLASPORT.COM - Manajer Repsol Honda yakni Alberto Puig terang-terangan merasa menjalani musim yang tidak baik pada MotoGP 2022.

Sebagai tim yang berlabel juara, Repsol Honda masih mengalami situasi yang sulit bahkan menjelang balapan MotoGP Belanda 2022 akhir pekan ini.

Kemalangan mereka sejatinya sudah terasa sejak Marc Marquez mengalami kecelakaan pada seri pembuka musim 2020 di Jerez, Spanyol.

Sejak momen mengerikan itu, Marc Marquez seolah kehilangan tajinya di atas motor RC213V dengan cedera lengan kanan yang mendera.

Modal empat podium dengan tiga kemenangan yang didapat Baby Alien pada musim 2021 tak berarti apa pun untuk musim ini.

Marc Marquez harus menyudahi kompetisi lebih dini dan naik ke meja operasi untuk keempat kalinya guna menyembuhkan cedera.

Masalah tim berlogo sayap tunggal tersebut tidak sebatas pada diri Marc Marquez yang notabene pembalap andalan mereka.

Pengembangan motor Honda RC213V belum menunjukkan perubahan yang signifikan dari 10 balapan MotoGP 2022 yang telah berlalu.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi MotoGP Belanda 2022 - Bagnaia Ngacir, Quartararo Dikeroyok Ducati Lagi