Persis Solo Jadi Satu-satunya Tim Tuan Rumah Piala Presiden 2022 yang Tersingkir

By Arif Setiawan - Senin, 27 Juni 2022 | 19:55 WIB
Skuad Persis Solo di Piala Presiden 2022.

BOLASPORT.COM - Persis Solo menjadi satu-satunya tim tuan rumah yang gagal melaju ke babak perempat final Piala Presiden 2022.

Persis Solo dipastikan gagal mengamankan tiket perempat final usai PSS Sleman meraih kemenangan di laga terakhirnya.

Tepatnya PSS Sleman mampu menumbangkan Dewa United dengan skor 1-0 di Stadion Manahan, Surakarta, Senin (27/6/2022).

Tambahan tiga poin membuat PSS Sleman mengunci posisi kedua klasemen Grup A dengan raihan tujuh poin.

Hasil tersebut sekaligus menjadi kabar buruk bagi tiga tim lainnya karena harus tersingkir dari Piala Presiden 2022.

Baca Juga: Liverpool Vs MU, Pemanasan Ten Hag dalam Laga Terbesar di Asia

Tiga tim tersebut yakni Persita Tangerang, Dewa United, dan Pesis Solo.

Selain PSS Sleman, Grup A diwakili oleh PSIS Semarang.

PSIS Semarang merupakan pemuncak klasemen dengan capaian 10 poin.