Misi Nostalgia Erik ten Hag Masih Berjalan, Giliran Lisandro Martinez Masuk Radar

By Arizal Muhammad Valevi - Jumat, 1 Juli 2022 | 05:15 WIB
Bek milik Ajax Amsterdam, Lisandro Martinez, menjadi salah satu target utama dari Manchester United. (MAURICE VAN STEEN/AFP)

BOLASPORT.COM - Manchester United kembali menargetkan pemain-pemain yang pernah bekerjasama dengan Erik ten Hag, kali ini gantian nama Lisandro Martinez yang masuk dalam radar.

Dilansir BolaSport.com dari 90min, Erik ten Hag menjadikan Lisandro Martinez sebagai prioritas untuk diproyeksikan menjadi palang pintu baru di pertahanan Manchester united.

Manchester United tidak menjadi satu-satunya tim yang ingin mendapatkan tanda tangan pemain berkewarganeraan Argentina itu.

Saingan mereka di Liga Inggris, Arsenal disinyalir menjadi pesaing utama untuk mendapatkan jasa pemain berusia 24 tahun tersebut.

The Gunners dikabarkan bakal melempar tawaran sebesar 40 juta euro (sekitar Rp622 miliar).

Namun, seperti dikutip BolaSport.com dari 90min, Ajax tidak akan melepas pemainnya itu jika tawaran tidak menyentuh angka 50 juta euro (sekitar Rp778 miliar).

Sedangkan Man United sejauh ini masih belum mengajukan tawaran.

Ajax sendiri berharap Setan Merah serius dalam memberi tawaran mengingat tak hanya mereka yang tertarik dengan Lisandro Martinez.

 Baca Juga: Santos Jalankan Misi Nekat Pulangkan Neymar dari Paris Saint-Germain