Kutukan Nomor Punggung 9 Chelsea Berlanjut, Romelu Lukaku Jadi Korban Terakhir

By Khasan Rochmad - Jumat, 1 Juli 2022 | 09:45 WIB
Chelsea dan kutukan nomor punggung 9 yang selalu membuat pemain yang mengenakannya tampil flop. (TWITTER.COM/M59173145)

BOLASPORT.COM - Nomor punggung 9 Chelsea kembali memakan korban. Kali ini Romelu Lukaku memperpanjang deretan nama yang gagal bersinar bersama The Blues.

Romelu Lukaku telah kembali ke pelukan Inter Milan setelah mengalami musim yang tak menyenangkan di Chelsea.

Dibeli dengan harga mahal senilai 97,5 juta pounds atau Rp1,7 triliun, Romelu Lukaku tampil mengecewakan di musim 2021-2022.

Dalam 44 penampilan, pemain berjulukan Big Rom tersebut hanya mampu catatkan 15 gol.

Sementara di Liga Inggris, Lukaku cuma bisa membuat 8 gol sepanjang satu musim.

Kegagalan Lukaku ini memperpanjang kutukan buat pemakai nomor punggung 9 di Chelsea.

Tercatat, sejak hampir dua dekade lalu, striker yang membela Chelsea dengan mengenakan nomor punggung 9 selalu gagal.

Nama terakhir yang memakai nomor punggung 9 dan sukses adalah Jimmy Floyd Hasselbaink.

Baca Juga: Tawaran Barcelona Ditolak Bayern Muenchen, Ini Satu-satunya Cara Robert Lewandowski Hengkang