Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rekrutan Anyar Manchester City Puji Kualitas dari Erling Haaland

By Khasan Rochmad - Sabtu, 2 Juli 2022 | 05:30 WIB
Manchester City resmi menyelesaikan kepindahan Erling Haaland dari Borussia Dortmund. (TWITTER.COM/MANCITY)

BOLASPORT.COM - Rekrutan anyar Manchester City di pos penjaga gawang, Stefan Ortega, menyanjung kualitas Erling Haaland di usianya yang masih muda.

Jawara Liga Inggris 2021-2022, Manchester City, tak berhenti berbelanja setelah mendatangkan beberapa nama ke dalam skuad.

Kedatangan Erling Haaland dari Borussia Dortmund seakan tak cukup untuk menambah skuad yang ada.

Kini, sektor penjaga gawang berusaha diperkuat oleh Manchester City dengan mendatangkan kiper berpengalaman.

Stefan Ortega bergabung bersama The Citizens dengan status bebas transfer dari klub Bundesliga, Arminia Bielefeld.

Pemain berusia 29 tahun ini dikontrak oleh Manchester City selama tiga musim hingga 2025 mendatang.

Kedatangannya menggantikan Zack Steffen yang dipinjamkan ke Middlesbrough dan diproyeksikan sebagai penantang Ederson Moraes sebagai kiper utama.

Zack Steffen pergi dari Man City untuk mendapatkan menit bermain reguler demi meraih kesempatan tampil di Piala Dunia 2022 bersama timnas Amerika Serikat.

Baca Juga: Presiden PSG Ragu Jual Neymar Sebelum Gelaran Piala Dunia 2022

Ortega merupakan kiper dengan penyelamatan terbanyak di Bundesliga 2021-2022 dengan total 125 saves.

Dirinya juga pernah berhadapan dengan Erling Haaland saat pemain asal Norwegia tersebut membela Borussia Dortmund.

Kendati mampu mencegah Haaland menyarangkan bola ke dalam gawangnya, Ortega secara terbuka memuji kualitias yang dimilikinya.

Ortega menyebut Haaland memiliki atribut yang lengkap sebagai seorang striker.

"Dia adalah pemain yang luar biasa," kata Ortega seperti dikutip BolaSport.com dari Manchester Evening News.

TWITTER.COM/SPBAJKO
Stefan Ortega dan Erling Haaland saling berhadapan saat Arminia Bielefeld melawan Borussia Dortmund di Bundesliga 2021-2022.

"Bentuk tubuhnya, tekniknya, tembakan, sundulan, dia memiliki segalanya. Tapi dia tidak mencetak gol melawan saya di Bundesliga!"

"Bagi saya, ini adalah situasi baru dan di sini ada pemain kelas dunia. Dia adalah pemain kelas dunia dan saya menantikannya."

"Saya pikir saya adalah rekan setim yang baik dan saya membuat banyak lelucon! Tapi di lapangan, saya ingin memenangkan setiap pertandingan."

Baca Juga: RESMI - Andre Onana Gabung Inter Milan dengan Status Bebas Transfer

"Apakah itu permainan pelatihan atau permainan nyata, saya ambisius dan saya ingin mencapai puncak."

"Saya pikir saya adalah penjaga gawang modern, bagus dengan kaki saya dan penghenti tembakan yang bagus."

"Tapi saya pikir saya tidak berada di level tertinggi saya sekarang, jadi saya berharap (pelatih kiper) Xabi Mancisidor dapat banyak membantu saya," tutur Ortega mengakhiri.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P