Proses di Balik Daisuke Sato Pindah ke Persib Bandung, Proses Negosasi Kilat hingga Peran Timnas Filipina

By Lukman Adhi Kurniawan - Minggu, 3 Juli 2022 | 17:15 WIB
Bek kiri anyar Persib Bandung, Daisuke Sato dengan Gerrit Holman jelang laga pra Piala Asia 2023 (TWITTER.COM)

BOLASPORT.COM - Pemain asing Persib Bandung, Daisuke Sato, menegaskan jika dia antusias saat tim Maung Bandung memberikan tawaran untuk bergabung.

Seperti diketahui, Sato pengisi slot pemain asing asal Asia bagi Persib Bandung.

Selain pemain asal Filipina ini, ada Ciro Alves, David da Silva, dan Nick Kuiper yang jadi pilar asing untuk Liga 1 musim depan.

Namun, hanya Sato yang belum merasakan debut bersama tim Maung Bandung.

Baca Juga: Hasil Final Malaysia Open 2022 - Intanon Sukses Kalahkan Juara Olimpiade 2020

Daisuke Sato sebelumnya telat bergabung dengan tim karena harus membela timnas Filipina pada ajang Kualifikasi Piala Asia 2023.

Selain itu, dia baru mendapatkan visa sehari sebelum laga perempat final Piala Presiden 2022.

Sehingga, dia belum merasakan debut bersama tim Maung Bandung.

Baca Juga: Piala AFF U-19 2022 - Satu Hal yang Bisa Buat Lolos Timnas U-19 Indonesia dari Babak Fase Grup menurut Marselino Ferdinan