Gelar Juara Sudah Dipastikan, Fabio Quartararo Tinggal Konsisten Musim Ini

By Muhamad Husein - Selasa, 5 Juli 2022 | 17:00 WIB
Aksi pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, pada latihan bebas MotoGP Belanda di Sirkuit Assen, 24 Juni 2022. (MOTOGP.COM)

Mereka adalah Johann Zarco (Pramac Racing), Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo Team), dan Enea Bastianini (Gresini Racing) di peringkat tiga, empat dan lima klasemen.

Saat balapan terakhir sebelum jeda musim panas, Quartararo sempat tersandung dengan mengalami crash di Assen.

Pembalap berjulukan El Diablo tersebut terjatuh dua kali di Tikungan 5 hingga akhirnya mengakhiri balapan lebih awal.

Meski demikian, Dovizioso tak melihat salah satu kecelakaan Quartararo menghambat pembalap asal Prancis itu dalam perburuan gelar juara dunia.

Dia yakin gelar juara MotoGP berada di tangan Quartararo dengan kewajiban tampil konsisten di sisa kejuaraan musim ini.

"Melihat Quartararo seperti itu (konsisten), dia sudah mendapatkan (gelar) itu ditangannya," kata Dovizioso dikutip BolaSport.com dari Motosan.es.

"Dia sekarang harus cermat dalam mengaturnya. Saya harap dia bisa melakukannya, tetapi dia memiliki pesaing yang kuat."

"Ada banyak pembalap Ducati yang bisa memenangkan balapan dan Aleix Espargaro yang konstan di semua balapan," tutur Dovizioso.

Baca Juga: Alex Marquez: Tanpa Marc Marquez, Honda Tersesat