Hilang Kesabaran, Presiden Barcelona Bodo Amat dengan Masa Depan Ousmane Dembele

By Raka Kisdiyatma Galih - Rabu, 6 Juli 2022 | 22:30 WIB
Pemain Barcelona, Ousmane Dembele (TWITTER.COM/INFOSFCB)

BOLASPORT.COM - Presiden Barcelona, Joan Laporta, mulai kehilangan kesabaran dengan Ousmane Dembele.

Secara teknis, Ousmane Dembele saat ini sudah tidak berstatus sebagai pemain Barcelona.

Masa kerja Dembele di Barcelona telah resmi habis pada 30 Juni 2022 setelah menjalani kontrak selama lima tahun.

Meski begitu, winger timnas Prancis itu masih bisa melanjutkan kariernya di Camp Nou jika bersedia menandatangani kontrak anyar dengan Barcelona.

Barcelona sendiri telah mengajukan tawaran tersebut sejak lama, tetapi Dembele selalu menolak karena tidak sesuai dengan gaji yang diminta.

Dembele kabarnya menuntut gaji bersih senilai 18 juta euro atau setara Rp282 miliar per tahun.

Di sisi lain, Barcelona ingin memperpanjang kontrak Dembele dengan pemotongan gaji sebesar 40 persen.

Baca Juga: Bukan Onana, Samir Handanovic Tetap Kiper Utama Inter Milan di 2022-2023

Melihat negosiasi kontrak Dembele yang jalan di tempat, Joan Laporta selaku Presiden Barcelona pun mulai kehilangan kesabaran.