Piala AFF U-19 2022 - Ketum PSSI Kritik Penampilan Thailand dan Vietnam, Tak Tunjukkan Mental Tim Besar

By Sasongko Dwi Saputro - Senin, 11 Juli 2022 | 07:15 WIB
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, sedang dalam sesi jumpa pers di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, 11 Juli 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Lebih parahnya lagi, sejumlah pemain mereka kemudian berpura-pura cedera.

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, pun angkat bicara atas isu tersebut.

Baca Juga: Shin Tae-yong Sayangkan Aturan Head to Head Masih Diterapkan di Piala AFF U-19 2022: Sudah Hilang di FIFA!

Menurutnya, hal tersebut terjadi karena regulasi Piala AFF U-19 2022.

"Ini kita lihat karena kebetulan yang mengatur regulasi ya," ujar Mochamad Iriawan.

Ketua Umum PSSI juga menyebut bahwa permainan Thailand dan Vietnam tidak layak dilakukan oleh tim besar mana pun.

"Tetapi menurut saya, permainan antara Vietnam dan Thailand itu tidak boleh dilakukan oleh negara kuat," ujar Mochamad Iriawan.

"Saya tidak mau berbicara bermainnya seperti apa, tetapi saya tadi malah menonton Thailand dan Vietanm," lanjutnya.

Baca Juga: Piala AFF U-19 2022: Tersingkir Secara Menyakitkan, Timnas U-19 Indonesia Senasib dengan Timnas Italia dan Aljazair

Menurut Iwan Bule, dirinya sudah bertanya terlebih dahulu pada Shin Tae-yong bagaimana jika laga antara Thailand dan Vietnam berakhir 1-1.