Piala Presiden 2022 - Tidak Gentar, Borneo FC Siap Bikin Malu Arema FC di Depan Suporter

By Lukman Adhi Kurniawan - Kamis, 14 Juli 2022 | 15:00 WIB
Suasana pertandingan Borneo FC melawan PSS Sleman dalam laga semifinal leg kedua Piala Presiden 2022, di Stadion Segiri, Samarinda, Senin (11/7/2022).

BOLASPORT.COM - Borneo FC akan bertanding melawan Arema FC pada partai final Piala Presiden 2022.

Laga pamungkas pada leg pertama ini akan digelar di Stadion Kanjuruhan, Malang, Kamis (17/7/2022).

Bertanding di kandang, tim Singo Edan dipastikan akan mendapatkan dukungan penuh suporter mereka.

Baca Juga: Soal Cristiano Ronaldo, Thomas Tuchel Beri Jawaban Terbaru Update Bursa Transfer

Pelatih Borneo FC, Milomir Seslija, menegaskan jika anak asuhnya tidak teroengaruh dengan tekanan suporter lawan.

Dia menilai semua persiapan sudah dilakukan dengan maksimal demi memberikan kemenangan pada laga ini.

"Pemain saya sedang bagus kondisinya dan termotivasi untuk main di final."

"Sejauh ini kami bermain penuh komitmen dan kami memiliki banyak pemain yang bisa mengubah keadaan," kata Milomir Seslija dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub.

Baca Juga: Piala AFF U-19 2022 - Pelatih Laos: Jika Suporter Indonesia Dukung Kami di Final, Datanglah, Jangan Cuma Berisik di Medsos!

Pelatih yang biasa disapa Milo ini memiliki kedekatan emosional tersendiri dengan Arema FC.

Pasalnya, dia sukses membawa tim Singo Edan keluar sebagai juara pada Piala Presiden 2019.

Datang sebagai lawan, Milo optimis bisa membawa tim Pesut Etam keluar sebagai juara pada tahun ini.

Selain itu, pelatih 57 tahun ini menanggapi santai teror suporter lawan pada laga ini.

"Bermain di sini menjadi momen yang saya tunggu. Bermain melawan Arema jadi motivasi tersendiri buat saya."

"Tekanan suporter itu hal yang biasa," tambahnya.

Baca Juga: Hasil Singapore Open 2022 - Jegal Wakil China, Gregoria ke Perempat Final

Milo menyadari jika suporter bisa membuat tim tuan rumah tampil tanpa beban.

Namun, dia optimis Matheus Pato dkk bisa meraih hasil maksimal dan mengalahkan tim Singo Edan di depan suporternya sendiri. 

Setelah laga ini, kedua tim akan kembali bertarung pada leg kedua di Stadion Segiri, Samarinda, Minggu (17/7/2022).

"Tidak mudah untuk mengalahkan Arema FC di kandangnya."

"Tak banyak yang bisa melakukannya, tapi saya yakin pemain kami bisa," pungkasnya.